Pengaruh model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap peningkatan Science Process Skill dalam pembelajaran IPA: Penelitian kuasi eksperimen di kelas IV MI Cikapayang

Yulianti, Nur Antika (2023) Pengaruh model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap peningkatan Science Process Skill dalam pembelajaran IPA: Penelitian kuasi eksperimen di kelas IV MI Cikapayang. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (76kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (48kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (61kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (185kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (372kB)
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (225kB)
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (53kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (131kB)

Abstract

Perkembangan dan inovasi baru dalam dunia pendidikan sangat diperlukan. Seperti pada penelitian ini yang di latarbelakangi oleh kurangnya keterampilan proses sains dalam pembelajaran IPA di kelas IV dikarenakan penggunaan model pembelajaran yang belum bervariasi dan belum sesuai, yang dibuktikan dengan wawancara terstruktur bersama wali kelas. Maka dari itu, peneliti menggunakan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) sebagai implementasi dari perkembangan model pembelajaran yang telah bervariasi. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui keterlaksanaan proses model pembelajaran CTL terhadap science process skill peserta didik kelas IV MI Cikapayang; 2) mengetahui perbedaan peningkatan keterampilan proses sains terhadap peserta didik yang menggunakan model pembelajaran CTL dengan peserta didik yang menggunakan model pembelajaran saintifik; 3) mengetahui pengaruh model pembelajaran CTL terhadap peningkatan science process skill peserta didik pada pembelajaran IPA di kelas IV. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuasi eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Teknik penelitian yang digunakan yaitu observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian diperoleh: 1) keterlaksanaan proses pembelajaran dikategorikan baik, dapat dilihat dari rata-rata nilai persentase aktivitas guru dan siswa. Rata-rata nilai persentase aktivitas guru yang diperoleh sebesar 73,27%, yang artinya keterlaksanaan proses pembelajaran berada pada kriteria baik. Adapun rata-rata nilai persentase aktivitas siswa yang diperoleh sebesar 72,7% yang artinya keterlaksaan proses pembelajaran berada pada kriteria baik; 2) terdapat perbedaan dan peningkatan keterampilan proses sains siswa yang dilihat dari nilai pretest dan posttest antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Rata-rata nilai nilai pretest di kelas kontrol diperoleh sebesar 18 dan nilai posttest sebesar 32,6. Sedangkan pada kelas eksperimen diperoleh rata-rata nilai pretest sebesar 25,28 dan nilai posttest sebesar 44,76; 3) model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap keterampilan proses sains, dengan nilai Sig. 0,0455 yaitu jika nilai Sig. < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima, dapat diartikan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) terhadap keterampilan proses sains siswa pada mata pelajaran IPA di kelas IV MI Cikapayang.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Model pembelajaran CTL; Keterampilan Proses Sains; Pembelajaran IPA
Subjects: Educational Institutions, Schools and Their Activities
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Nur Antika Yulianti
Date Deposited: 08 Mar 2024 01:26
Last Modified: 08 Mar 2024 01:26
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/85515

Actions (login required)

View Item View Item