Pratama, Ari Gustian (2024) Pengaruh Debt to Equity Ratio (DER), Dividend Payout Ratio (DPR) terhadap Price to Book Value (PBV) pada perusahaan yang terdaftar di Indeks Saham Syariah (ISSI) pada PT. Elnusa Tbk periode 2013-2022. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
COVER.pdf Download (16kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (25kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.pdf Download (339kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB 1.pdf Download (315kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
BAB 2.pdf Restricted to Registered users only Download (590kB) |
||
Text (BAB III)
BAB 3.pdf Restricted to Registered users only Download (468kB) |
||
Text (BAB IV)
BAB 4.pdf Restricted to Registered users only Download (539kB) |
||
Text (BAB V)
BAB 5.pdf Restricted to Registered users only Download (73kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (127kB) |
Abstract
Perkembangan Pasar Modal Syariah Indonesia terhubung erat dengan kemajuan dalam sektor keuangan syariah nasional, di mana berbagai aktivitas ekonomi syariah saling mendukung satu sama lain. Di Indonesia, sebagai negara dengan mayoritas penduduk beragama Muslim, industri pasar modal syariah telah mengalami pertumbuhan yang signifikan. Manajemen perusahaan terlibat dalam tiga keputusan utama: investasi, pendanaan, dan pembagian dividen. Ketiga keputusan tersebut memiliki tujuan yang sama dalam meningkatkan keuntungan dan nilai perusahaan, yang sering diukur dengan Price to Book Value (PBV). Menurut teori, semakin tinggi Debt to Equity Ratio (DER) dan Dividend Payout Ratio (DPR), maka Price to Book Value (PBV) juga akan meningkat.Tujuan penelitian ini adalah pertama untuk mengetahui pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) secara parsial terhadap Price to Book value (PBV) pada PT. Elnusa Tbk. Periode 2013-2022. Kedua pengaruh Dividend Payout Ratio (DPR) secara parsial terhadap Price to Book Value (PBV) pada PT. Elnusa Tbk. Periode 2013-2022, dan Ketiga Pengaruh Debt to Equity Ratio (DER) dan Dividend Payout Ratio (DPR) secara simultan terhadap Price to Book Value (PBV) di Perusahaan PT. Elnusa Tbk. Pada Periode 2013-2022. Mengacu dengan teori dan penelitian yang sudah ada, didapatkan kerangka berpikir bahwa Debt to Equity Ratio (DER) berpengaruh terhadap naik turunnya Price to Book Value (PBV). Begitu pula dengan Dividend Payout Ratio (DPR) berpengaruh terhadap naik turunnya Dividend Payout Ratio (DPR). Debt to Equity Ratio (DER) dan Dividend Payout Ratio (DPR) berpengaruh terhadap naik turunnya Dividend Payout Ratio (DPR). Metode yang digunakan pada penelitian ini ialah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan merupakan data sekunder time series pada laporan keuangan perusahan yang telah diterbitkan oleh PT. Elnusa Tbk periode 2013-2022 pada website resmi perusahaan. Analisis data yang digunakan ialah Analisis Deskriptif, Uji Asumsi Klasik, Analisis Uji Asosiatif, dan Analisis Uji Hipotesis. Adapun pengolahan data dengan menggunakan software SPSS version 26 dan microsoft excel 2019. Hasil penelitian menunjukan bahwa Debt to Equity Ratio (DER) secara par�sial tidak berpengaruh terhadap Price to Book Value (PBV), dengan nilai Koefisien Determinasi (R Square) sebesar 0,211 atau 21,1%. Dan Kedua Dividend Payout Ratio (DPR) secara parsial tidak berpengaruh terhadap Price to Book Value (PBV) dengan nilai Koefisien Determinasi (R Square) sebesar 0,99 atau 9,9%. Ketiga secara simultan Debt to Equity Ratio (DER) dan Dividend Payout Ratio (DPR) tidak berpengaruh terhadap Price to Book Value (PBV) sebesar 0,322 atau 32,2%.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Debt to Equity Ratio (DER); Dividend Payout Ratio (DPR); Price to Book Value (PBV) |
Subjects: | Econmics > Economic Forecasting Administration of Economy Administration of Economy > Administration of Financial Institutions |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen Keuangan Syariah |
Depositing User: | Ari Gustian Pratama |
Date Deposited: | 01 Jul 2024 08:19 |
Last Modified: | 01 Jul 2024 08:19 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/89493 |
Actions (login required)
View Item |