Dinamika enzim menggunakan model terbuka yang dipengaruhi oleh Inhibitor dengan adanya laju eliminasi substrat dan laju degradasi produk

Cahyani, Nurul (2024) Dinamika enzim menggunakan model terbuka yang dipengaruhi oleh Inhibitor dengan adanya laju eliminasi substrat dan laju degradasi produk. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
Cover.pdf

Download (492kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (149kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
Daftar Isi.pdf

Download (122kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
Bab I.pdf

Download (119kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
Bab II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (656kB)
[img] Text (BAB III)
Bab III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (306kB)
[img] Text (BAB IV)
Bab IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (284kB)
[img] Text (BAB V)
Bab V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (183kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (124kB)

Abstract

Kajian mengenai enzim sering kali dilakukan dari perspektif in vitro, namun pendekatan ini belum sepenuhnya mencerminkan fenomena yang terjadi secara nyata. Oleh karena itu, perlu ditinjau kajian kinetika enzim dari sudut pandang in vivo. Pendekatan secara in vivo menghasilkan model yang dikenal sebagai model enzim terbuka. Maksud dari model terbuka yaitu model yang mencakup kemungkinan masukan atau keluaran dari kompartemen. Pada mulanya model enzim hanya mencakup laju pengikatan dan disosiasi enzim serta laju katalis substrat. Kemudian pada penelitian lain terdapat laju tambahan berupa laju infus pada substrat, laju sintesis dan degradasi pada enzim bebas (enzyme turnover). Sementara penelitian ini mencakup parameter tambahan berupa laju eliminasi (k_el) pada substrat dan laju degradasi (k_p) pada produk. Salah satu faktor yang mempengaruhi kinetika enzim adalah inhibitor yaitu penghambat substrat dalam berikatan dengan enzim sehingga dapat menurunkan aktivitas enzim dalam membentuk produk. Oleh karena itu, model ini juga mencakup kompartemen untuk inhibitor (I), dan kompartemen kompleks enzim inhibitor (EI) akibat berikatannya inhibitor dan enzim. Penelitian ini mengaji inhibitor bertipe inhibitor kompetitif. Model ini disajikan menggunakan model kinetika enzim Michaelis-Menten melalui persamaan diferensial, kemudian dianalisis kestabilannya dari titik kesetimbangan model berdasarkan kriteria Routh Hurwitz, lalu dilakukan analisis matematis yang disajikan dalam empat fase proses pembentukan produk dan simulasi numerik model untuk setiap kompartemen. Hasil analisis matematis memberikan solusi perkiraan untuk setiap kompartemennya dan perkiraaan nilai lonjakan enzim. Dari analisis tersebut, akan terlihat bagaimana inhibitor mempengaruhi kinetika enzim.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Kinetika Enzim; Model Enzim Terbuka; Inhibitor Kompetitif; Kestabilan
Subjects: Applied mathematics > Programming Mathematics
Applied mathematics > Special Topics of Applied Mathematics
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Matematika
Depositing User: Nurul Cahyani
Date Deposited: 22 Aug 2024 01:06
Last Modified: 22 Aug 2024 01:06
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/93896

Actions (login required)

View Item View Item