Fatonah, Wilda Al (2024) Pemahaman siswa pada materi Meneladani Sifat-sifat Mulia dari Rasul Allah SWT hubungannya dengan Akhlak dalam belajar : Penelitian pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Cisurupan Kabupaten Garut. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (33kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2-abstrak.pdf Download (130kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (214kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1.pdf Download (196kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (351kB) | Request a copy |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (331kB) | Request a copy |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (380kB) | Request a copy |
||
Text (BAB V)
8_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (314kB) | Request a copy |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (35kB) | Request a copy |
Abstract
Berdasarkan studi pendahuluan di SMPN 1 Cisurupan Kabupaten Garut diperoleh informasi bahwa di sekolah tersebut dipelajari mata pelajaran PAI. Salah satu materi yang dipelajarinya adalah materi meneladani sifat-sifat mulia dari Rasul Allah SWT. Pada umumnya, pemahaman siswa pada materi tersebut sudah tergolong baik. Harapannya siswa memiliki akhlak yang terpuji, baik di lingkungan sekolah maupun di luar. Sehingga dengan akhlak terpuji yang dimiliki, Allah ridho dengan ilmu yang telah dipelajarinya, begitu juga orang disekelilingnya seperti guru, orang tua, dan teman-temannya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: 1) Pemahaman siswa terhadap materi meneladani sifat-sifat mulia dari Rasul Allah SWT di kelas VIII. 2) Akhlak siswa dalam belajar kelas VIII di SMPN 1 Cisurupan Kabupaten Garut. 3) Hubungan pemahaman siswa pada materi meneladani sifat-sifat mulia dari Rasul Allah SWT dengan akhlak dalam belajar pada siswa kelas VIII SMPN 1 Cisurupan Kabupaten Garut. Penelitian ini berdasarkan penelitian bahwa akhlak seseorang dapat dipengaruhi beberapa faktor, baik faktor internal maupun eksternal. Pemahaman termasuk ke dalam salah satu faktor internal yaitu faktor kognitif, yang secara langsung dapat mempengaruhi akhlak seseorang. Oleh karena itu, hipotesis yang diajukan adalah pemahaman siswa terhadap materi meneladani sifat-sifat mulia dari Rasul Allah SWT berhubungan dengan akhlak dalam belajar siswa kelas VIII di SMPN 1 Cisurupan Kabupaten Garut. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dan metode assosiatif korelasi. Sampel penelitian berjumlah 56 siswa kelas VIII SMPN 1 Cisurupan Kabupaten Garut. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui tes, angket, dokumentasi, observasi, dan wawancara. Adapun teknik analisis data dilakukan melalui analisis parsial, uji normalitas, uji regresi, uji korelasi, dan uji hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Realitas pemahaman siswa pada materi meneladani sifat-sifat mulia dari Rasul Allah SWT termasuk ke dalam kategori sedang dengan perolehan skor rata-rata 69,13 yang berada pada interval 60 – 69. 2) Realitas akhlak siswa dalam belajar kelas VIII SMPN 1 Cisurupan Kabupaten Garut termasuk pada kategori baik dengan perolehan skor rata-rata 4,10 yang berada pada interval 3,5 – 4,5. 3) Realitas hubungan pemahaman siswa kelas VIII terhadap materi meneladani sifat-sifat mulia dari Rasul Allah SWT dengan akhlak dalam belajar siswa di SMPN 1 Cisurupan Kabupaten Garut termasuk ke dalam kategori korelasi rendah dengan koefisien korelasi sebesar 0,31 yang berada pada interval 0,20 – 0,39. Adapun hasil uji hipotesis thitung (2,382) > ttabel (1,674) yang berarti H0 ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian, terdapat hubungan antara pemahaman siswa pada materi meneladani sifat-sifat mulia dari Rasul Allah SWT dengan akhlak dalam belajar siswa kelas VIII di SMPN 1 Cisurupan Kabupaten Garut.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pemahaman; Akhlak dalam Belajar; |
Subjects: | Educational Institutions, Schools and Their Activities > Teaching Educational Institutions, Schools and Their Activities > Students |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Wilda Al Fatonah |
Date Deposited: | 02 Sep 2024 07:42 |
Last Modified: | 02 Sep 2024 07:42 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/95215 |
Actions (login required)
View Item |