Asegaf, Muhammad Iqbal (2024) Perilaku sosial pengamen remaja: Penelitian pada pengamen remaja di kawasan Alun-Alun Ujungberung Kota Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (172kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf Download (126kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (394kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1.pdf Download (324kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (505kB) | Request a copy |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (55kB) | Request a copy |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (444kB) | Request a copy |
||
Text (BAB V)
8_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (26kB) | Request a copy |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (246kB) | Request a copy |
Abstract
Kemiskinan masih menjadi suatu permasalahan yang tak ada habisnya, bukan hanya di negara kita, namun juga negara lainnya. Kemiskinan yang menyebabkan banyak terciptanya permasalahan sosial seperti halnya kriminalitas. Kemiskinan juga menciptakan penyakit masyarakat yang seperti sudah putus asa dalam mencari nafkah untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Pengemis, pengamen, pemulung, copet dan lain sebagainya. Tak sedikit orang-orang memilih menjadi pengamen karena keadaan, terutama bagi remaja yang sedang mengalami masa-masa nakalnya, karena mungkin bagi mereka menjadi pengamen merupakan pilihan terakhir untuk mendapatkan uang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana latar belakang para remaja yang menjadi pengamen di kawasan alun-alun Ujungberung kota Bandung, bagaimana perilaku sosial mereka terhadap masyarakat sekitar ketika tidak mendapatkan apa yang mereka inginkan, dan dampak sosial apa yang pengamen remaja terima dari masyarakat sekitar. Pada penelitian ini, peneliti menggunakan teori pertukaran sosial oleh George C Hommans dan Ricard Emerson, yang membahas tentang cost dan reward. Maksudnya adalah usaha seseorang itu dihargai atau diberikan imbalan, maka ada kemungkinan orang tersebut akan melakukan tindakan serupa seperti masa lalu dengan mengharapkan imbalan yang sama seperti sebelumnya. Teori ini berangkat dari pengertian behaviorist yang secara sosiologis dikenal sebagai perilaku pertukaran ekonomi. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun sumber datanya terdiri dari data primer dan data sekunder. Data tersebut dianalisis dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa faktor yang melatarbelakangi para remaja menjadi pengamen di sekitar kawasan alun-alun Ujungberung Kota Bandung karena faktor ekonomi yang kurang mencukupi kebutuhan, faktor pendidikan yang rendah, faktor penceraian keluarga, serta faktor pergaulan, yang mana pada dasarnya ketiga hal tersebut saling berkaitan. Bentuk perilaku sosial para pengamen remaja di kawasan sekitar alun-alun Ujungberung masih dipandang memiliki perilaku yang sopan terhadap masyarakat sekitar. Adapun dampak sosial yang diterima oleh para pengamen remaja di sekitar kawasan alun-alun Ujungberung berupa dipandang rendah karena segi penampilan serta gaya berpakaian yang mencolok.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pengamen Remaja; Perilaku Sosial; Ekonomi; Alun-alun Ujungberung |
Subjects: | Social Interaction, Interpersonal Relations > Social Interactions between Groups Social Welfare, Problems and Services |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Sosiologi |
Depositing User: | Muhammad Iqbal Asegaf |
Date Deposited: | 06 Sep 2024 08:19 |
Last Modified: | 06 Sep 2024 08:19 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/96941 |
Actions (login required)
View Item |