Oktaviani, Tri (2024) Penggunaan strategi Quantum Quotient untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti: Penelitian pada siswa Kelas IX SMP Muslimin 5 Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
COVER.pdf Download (73kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (98kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.pdf Download (79kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf Download (219kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (607kB) |
||
Text (BAB III)
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (276kB) |
||
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (568kB) |
||
Text (BAB V)
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (39kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (95kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan siswa masih banyak yang merasa kesulitan dalam mengingat, memahami maupun menghafal materi yang telah disampaikan berdampak pada hasil belajar. Selain itu dalam proses belajar masih didominasi oleh strategi pembelajaran yang kuno atau konvensional yang monoton dan kurang membangkitkan semangat belajar siswa. Dalam rangka meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran PAI dan Budi Pekerti, peneliti menggunakan strategi quantum quotient. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) penerapan strategi quantum quotient pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti di kelas IX SMP Muslimin 5 Bandung. 2) Peningkatan hasil belajar siswa kelas IX pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di SMP Muslimin 5 Bandung. Melalui strategi quantum quotient yang mengoptimalkan fungsi otak kanan dan kiri yaitu dengan cara teknik menghafal cepat dan teknik membaca cepat diharapkan mampu meningkatkan hasil belajar siswa. Adapun hipotesis pada penelitian ini adalah: “terdapat pengaruh positif dan signifikan antara strategi quantum quotient terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti di Kelas IX SMP Muslimin 5 Bandung”. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode quasi experiment desain one group pre-tes post-test. Teknik pengumpulan data yang dipakai yaitu observasi, tes, dokumentasi, dan wawancara. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji statistik deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji hipotesis, dan uji N-Gain. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Penggunaan strategi quantum quotient berjalan dengan baik dan lancar dalam usaha meningkatkan mutu dan hasil belajar siswa. 2) Peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti menunjukkan terdapat kenaikan akibat dari penggunaan strategi quantum quotient. Nilai rata-rata pre-test 66,67 dan post-test 81,39 hal ini mengindikasikan bahwa terdapat kenaikan. Selain itu hasil uji hipotesis sig. (2 tailed) sebesar 0,000 < 0,05. Maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis diterima. Pada analisis N-Gain memiliki skor 0,44 dengan interpretasi sedang. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar siswa setelah menggunakan strategi quantum quotient pada mata pelajaran PAI dan Budi Pekerti di kelas IX SMP Muslimin 5 Bandung.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pembelajaran; strategi Quantum Quotient; hasil belajar |
Subjects: | Islam Islam > Islamic Religious Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Tri Oktaviani |
Date Deposited: | 20 Sep 2024 03:09 |
Last Modified: | 20 Sep 2024 03:09 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/97133 |
Actions (login required)
View Item |