Penerapan metode Team Games Tournament (TGT) berbasis aplikasi Kahoot untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam : Penelitian quasi eksperimen terhadap siswa kelas VII di MTs Persatuan Islam 29 Bandung

Jannah, Nabilah Nisa’ul (2024) Penerapan metode Team Games Tournament (TGT) berbasis aplikasi Kahoot untuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam : Penelitian quasi eksperimen terhadap siswa kelas VII di MTs Persatuan Islam 29 Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (122kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (72kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (110kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (309kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (748kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (332kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (560kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (25kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (165kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya motivasi belajar siswa pada mata pelajaran SKI yang disebabkan oleh beberapa faktor, seperti metode yang digunakan masih kurang variatif. Pada saat pembelajaran hanya menggunakan metode ceramah sehingga siswa tidak dilibatkan secara aktif dan menyebabkan rasa bosan dan tidak memiliki semangat belajar, beberapa siswa terlihat lesu atau mengobrol di kelas ketika mendengar penjelasan dari guru. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: 1) Proses penerapan metode pembelajaran TGT berbasis aplikasi kahoot, 2) Motivasi belajar siswa sebelum menerapkan metode pembelajaran TGT berbasis aplikasi kahoot, 3) Pengaruh metode pembelajaran TGT berbasis aplikasi kahoot pada pembelajaran SKI dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Penelitian ini didasarkan pada pemikiran bahwa metode TGT berbasis aplikasi kahoot dapat mempengaruhi motivasi belajar siswa pada mata pelajaran SKI. Berdasarkan hal tersebut maka hipotesis yang diajukan adalah terdapat pengaruh metode pembelajaran TGT berbasis aplikasi kahoot terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran SKI. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Metode yang digunakan adalah metode quasi eksperimen dengan desain non-equivalent control group. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui: observasi, angket, dan wawancara. Adapun teknik analisis data melalui: analisis deskriptif, normalitas data, uji hipotesis (paired sample t test), uji homogenitas data, uji independent sample t test, dan uji N-gain. Hasil penelitian menunjukkan: 1) Penerapan metode TGT berbasis aplikasi kahoot (X) terlaksana dengan sangat baik, hal ini dapat dilihat dari hasil observasi pada pertemuan pertama memperoleh persentase sebesar 90,00% dan pertemuan kedua sebesar 94,28%. 2) Motivasi belajar siswa pada mata pelajaran SKI (Y) di kelas eksperimen memiliki rata-rata pre-respond sebesar 88,00 dan post-respond sebesar 103,88. Uji normalitas lebih besar dari 0,05. 3) Pengaruh metode TGT berbasis aplikasi kahoot terhadap motivasi belajar siswa berdasarkan hasil analisis Uji Paired Sample T Test diperoleh nilai Sig. (2 tailed) sebesar 0,000 < 0,05 maka hipotesis diterima. Hasil uji t (Independen Sample T Test) terhadap hasil post-respond kelas eksperimen dan kelas kontrol diperoleh nilai Sig. (2 tailed) sebesar 0,002 < 0,05. Adapun pada hasil perhitungan uji N-Gain pada kelas eksperimen memperoleh skor sebesar 0,45 dengan interpretasi sedang, dan pada kelas kontrol sebesar 0,22 dengan interpretasi rendah. Artinya terdapat pengaruh metode TGT dan aplikasi kahoot terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran SKI.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Team Games Tournament; Kahoot; Motivasi Belajar;
Subjects: Islam > Islamic Religious Education
Educational Institutions, Schools and Their Activities
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nabilah Nisa'ul Jannah
Date Deposited: 03 Oct 2024 04:24
Last Modified: 03 Oct 2024 04:24
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/99914

Actions (login required)

View Item View Item