Pendekatan Kualitatif dalam Penelitian Pendidikan

Solihin, Endang (2021) Pendekatan Kualitatif dalam Penelitian Pendidikan. Pustaka Ellios, Tasikmalaya. ISBN 978-602-60842-4-8

[img]
Preview
Text (Pendekatan Kualitatif dalam Penelitian Pendidikan)
pendekatan kualitatif dalam penelitian pendidikan.pdf

Download (11MB) | Preview

Abstract

Secara sederhana, penelitian kualitatif merupakan penelitian yang beroperasi pada pernyataan-pernyataan kualitatif. Hal tersebut selaras dengan makna etimologisnya sendiri, yaitu kualitas, mutu, atau konsep. Penelitian ini adakalanya diidentifikasi dengan istilah penelitian naturalistik atau alamiah, etnografi, interaksionisme simbolik, perspektif ke dalam, etnometodologi, the Chicago school, fenomenologis, studi kasus, interpretatif, ekologis, dan deskriptif. Pakar yang concern di bidang ini, antara lain Bogdan dan Taylor, Kirk dan Miller, David Williams, serta Denzin dan Lincoln. Secara umum, metodologi kualitatif didefinisikan dengan prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dan perilaku yang dapat diamati secara holistik. Dengan ini, wilayah yang diteliti tidak dilihat sebagai bagian parsial yang tidak terkait dengan bagian lainnya. Apa yang terjadi, tampak, dan berkaitan dengan subjek, seluruhnya ditelaah peneliti secara komprehensif. Dalam ilmu sosial, penelitian kualitatif merupakan tradisi penelitian yang secara fundamental bergantung pada ketajaman pengamatan serta kedalaman analisis peneliti. Subjek penelitian kualitatif adalah manusia, baik secara konseptual maupun keberadaannya dalam suatu konteks.

Item Type: Book
Uncontrolled Keywords: penelitian; pendekatan kualitatif; pendidikan
Subjects: Education > Research and Statistical Methods
Depositing User: Nani Widiawati
Date Deposited: 22 Jun 2021 02:43
Last Modified: 22 Jun 2021 02:43
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/39936

Actions (login required)

View Item View Item