Pengaruh pembelajaran tahfidz Al Qur’an terhadap sikap keberagamaan siswa : Penelitian terhadap siswa tingkat SMA di Pondok Pesantren Zaid bin Tsabit Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi

Rachmawati, Muji Ayu (2021) Pengaruh pembelajaran tahfidz Al Qur’an terhadap sikap keberagamaan siswa : Penelitian terhadap siswa tingkat SMA di Pondok Pesantren Zaid bin Tsabit Kecamatan Setu Kabupaten Bekasi. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (Cover)
1_COVER.pdf

Download (148kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Abstrak)
2_ABSTRAK.pdf

Download (227kB) | Preview
[img]
Preview
Text (Daftar isi)
3_DAFTAR ISI.pdf

Download (287kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (293kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (434kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (669kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (213kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (254kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berdasarkan pada-hasil membaca oleh peneliti di salah sebuah media sosial yang dikemukakan oleh salah seorang ulama Islam Mustafa Murad mengatakan bahwa : “orang-orang yang mengamalkan dan mengaplikasikan isi kandungan al-Qur’an, mereka adalah para kekasih Allah yang istimewa diantara manusia. Mereka tidak sekedar hafal al-Qur’an tapi mengabaikan batasan-batasan yang diatur oleh al-Qur’an”. Hal ini menjadi perhatian yang sangat penting terhadap perilaku seorang hafidz al-Qur’an, karena ia dituntut untuk menjaga identitasnya sebagai seorang penghafal al-Qur’an dengan akhlak yang baik. Pondok Pesantren Zaid Bin Tsabit menjadikan tahfidz al-Qur’an sebagai program unggulannya. Sehingga muncul pertanyaan dalam benak penulis yaitu apakah benar pembelajaran tahfidz al-Qur’an mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap sikap keberagamaan seseorang atau tidak. Tujuan_penelitian_ini ialah untuk mengetahui : (1) Pembelajaran tahfidz tingkat SMA Pondok Pesantren Zaid bin Tsabit, (2) Realitas sikap keberagamaan siswa, (3) Pengaruh pembelajaran tahfidz terhadap sikap keberagamaan siswa. Penelitian ini didasari pada suatu pemikiran tentang adanya_pembelajaran menjadikan seseorang memiliki kemampuan setelah melakukannya. Adapun hipotesis yang diajukan yaitu proses pembelajaran tahfidz dapat menjadikan siswa lebih taat terhadap agama. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif yangdimaksudkan untuk pemecahan masalah pada saat ini. Data dikumpulkan menggunakan teknik pengumpulan data kuantitatif berupa angket dan tes dan kualitatif yaitu observasi, wawancara dan studi dokumen. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, hasilnya menunjukkan bahwa : (1) Pembelajaran tahfidz al-Qur’an adalah aktivitas yang positif dan menunjukkan kualitas sangat tinggi dengan nilai akhir 4,52 karena berada dalam rentang skala 4,20-5,00, (2) Sikap keberagamaan siswa menunjukkan=kualitas tinggi dengan nilai akhir 4,15 karena berada pada rentang skala 3,40 – 4,19 , (3) Pengaruh pembelajaran tahfidz al-Qur’an terhadap sikap keberagamaan siswa yaitu : a) Koefisien korelasi senilai 0,72 yang termasuk pada skala korelasi 0,600 – 0,799 dengan interpretasi pada tingkat tinggi, 2) Hipotesisnya=ditolak dengan kata lain tidak terdapat pengaruh=yang=signifikan antara proses pembelajaran tahfidz al-Qur’an terhadap sikap keberagamaan siswa. Hal ini dibuktikan dengan nilai ttabel senilai 36,1 dan thitung senilai 6,36 yang menghasilkan thitung < ttabel, c) Besarnya pengaruh pembelajaran tahfidz terhadap sikap keberagamaan siswa hanya senilai 30%, sehingga masih terdapat 70% faktor lain yang mempengaruhi sikap keberagamaan pada siswa.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: tahfidz Al-Quran; Sikap;
Subjects: Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Muji Ayu Rachmawati
Date Deposited: 13 Aug 2021 09:44
Last Modified: 13 Aug 2021 09:44
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/41911

Actions (login required)

View Item View Item