Somad, Abdul (2023) Pengaruh lingkungan kerja dan kemampuan kerja terhadap kinerja pegawai pada PT. Pegadaian Kota Bandung Kantor Cabang Suci. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text
1_Cover.pdf Download (53kB) | Preview |
|
|
Text
2_Abstrak.pdf Download (80kB) | Preview |
|
|
Text
3_Daftar Isi.pdf Download (130kB) | Preview |
|
|
Text
4_BAB1.pdf Download (124kB) | Preview |
|
Text
5_BAB2.pdf Restricted to Registered users only Download (180kB) | Request a copy |
||
Text
6_BAB3.pdf Restricted to Registered users only Download (188kB) | Request a copy |
||
Text
7_BAB4.pdf Restricted to Registered users only Download (555kB) | Request a copy |
||
Text
8_BAB5.pdf Restricted to Registered users only Download (90kB) | Request a copy |
||
Text
9_DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (92kB) | Request a copy |
Abstract
Tercapai atau tidaknya tujuan organisasi sangat bergantung pada MSDM sebagai ilmu dan seni dalam pengaturan aset manusia agar bisa bekerja menyelesaikan tugas dengan efektif dan efieien. Kinerja ialah hasil dan presentase berhasil tidaknya seorang individu mencapai tujuan organisasi berdasarkan periode waktu tertentu (Rivai & Ahmad, 2005). Lingkungan kerja terdiri dari semua alat dan bahan yang digunakan, lingkungan terdekat di mana seseorang bekerja, serta cara dan pengaturan kerjanya, baik untuk individu maupun kelompok. (Sedarmayanti, 2011). kemampuan adalah kapasitas individu untuk melakukan berbagai tugas dalam suatu pekerjaan (Robbin, 2013). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan kemampuan kerja, terhadap kinerja baik itu secara parsial maupun secara simultan pada pegawai PT. Pegadaian Kantor Cabang Suci Kota Bandung. Metode yang ditetapkan pada penelitian ini menggunakan metode deskriptif verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Sumber data pada penelitian ini merupakan data primer, sampel yang digunakan dalam penelitian ini diambil dengan menggunkan metode non-probability sampling dengan sampel jenuh, dan terdapat 40 responden yang menjadi sampel dalam penelitian ini. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi linier berganda, uji parsial, uji simultan, dan uji koefisien determinasi dengan menggunakan program SPSS versi 26. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial variabel lingkungan kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan dengan berbandingan nilai t-hitung lebih besar dari t-tabel atau 3,290 > 2,026, dan nilai signifikansi lebih kecil dari probabilitas (0,02 ≤ 0,05). Kemampuan kerja berpengaruh secara parsial terhadap kinerja pegawai dengan berbandingan nilai t-hitung lebih besar dari t-tabel atau 3,674 > 2,026, dan nilai signifikansi lebih kecil dari probabilitas (0,01 ≤ 0,05). Berdasarkan hasil penelitian bahwa variabel lingkungan kerja dan kemampuan kerja berpengaruh simultan terhadap kinerja dengan nilai perbandingan F-hitung lebih besar dari F-tabel atau 63,520 > 3,25, dan nilai signifikansi lebih kecil dari probabilitas (0,00 ≤ 0,05). Berdasarkan koefisien determinasi menunjukan bahwa nilai R2 sebesar 0,774 hal ini menunjukan bahwa kinerja di pengaruhi oleh lingkungan kerja dan kemampuan kerja sebesar 77,4%, sedangkan sisanya sebesar 22,6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kata kunci : Lingkungan kerja, kemampuan kerja, kinerja
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Lingkungan Kerja; Kemampuan Kerja; Kinerja |
Subjects: | Science and Religion Accounting |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Abdul Somad |
Date Deposited: | 04 Jul 2023 07:33 |
Last Modified: | 04 Jul 2023 07:33 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/70017 |
Actions (login required)
View Item |