Pengaruh disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan : Studi pada Home Industry Kaus Kaki Bekasi

Nuryani, Yeyen (2023) Pengaruh disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan : Studi pada Home Industry Kaus Kaki Bekasi. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (44kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (175kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (124kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (193kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (180kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (384kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (475kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (111kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (108kB) | Request a copy

Abstract

Disiplin kerja sangat berperan penting dalam berjalannya suatu perusahaan, banyak faktor yang dapat mempengaruhi kinerja salah satunya adalah suatu motivasi kerja untuk mendapatkan dukungan dari atasan agar lebih semangat melakukan tugas yang sudah ditentukan. Agar organisasi atau perusahaan menjadi lebih maju dan mencapai tujuannya. Di mana sikap dan perilaku disiplin yang terbilang baik dan terdapat motivasi baik yang dilakukan oleh Home Industry Kaos Kaki maka kinerja para karyawan Home Industry Kaos Kaki dapat lebih optimal. Kemudian kinerja baik yang dimiliki karyawan juga bisa memberikan Home Industry Kaos Kaki kemampuan untuk bersaing dengan produksi kaos kaki lainnya. Tujuan melakukan penelitian ini yaitu agar mengetahui pengaruh dari disiplin kerja terhadap kinerja karyawan, agar mengetahui pengaruh dari motivasi kerja terhadap kinerja karyawan, dan juga agar mengetahui pengaruh antara disiplin kerja dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan di Home Industry Kaus Kaki. Metodologi yang digunakan pada penelitian ini yaitu dengan menggunakan metode penelitian verifikatif, deskriptif dan kausal komperatif dengan melakukan pendekatan kuantitatif, alasan penulis menggunakan metode kuantitatif adalah supaya mendapatkan data secara langsung dan dapat dihitung menggunakan metode statistika.. Dengan pengambilan data berdasarkan data primer dan data sekunder, dengan jumlah sampel yang diambil untuk melakukan penelitian ini sebanayak 45 orang responden. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa: (1) Terdapat pengaruh Disiplin kerja terhadap kinerja karyawan secara positif dan signifikan, dibuktikan dari hasil perbandingan thitung > ttabel sebesar 5,498 > 2,018 serta nilai sig. sebesar 0,000 < 0,05; (2) Terdapat pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja karyawan secara positif dan signifikan, dibuktikan dengan hasil perbandingan thitung > ttabel sebesar 5,448 > 2,018 serta nilai sig. sebesar 0,001 < 0,05; (3) Secara simlutan terdapat pengaruh signifikan antara disiplin dan motivasi kerja terhadap kinerja karyawan secara signifikan, dibuktian dari hasil perbandingan Fhiutng > Ftabel (84,315 > 3,220) serta nilai sig sebesar 0,000 < 0,05 dengan persentase koefisien determinasi sebesar 80,10% dan sisanya 19,9% tidak dibahas dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Disiplin Kerja; Motivasi Kerja; Kinerja Karyawan
Subjects: General Management > Personnel Management
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen
Depositing User: nuryani yeyen
Date Deposited: 07 Jul 2023 01:41
Last Modified: 10 Jul 2023 01:58
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/70250

Actions (login required)

View Item View Item