Upaya meningkatkan motivasi belajar siswa melalui penerapan metode Drill and Practice dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti: Penelitian quasi eksperimen terhadap siswa kelas XI IPS 1 SMA Karya Budi Cileunyi Kabupaten Bandung

Islamiati, Iis (2023) Upaya meningkatkan motivasi belajar siswa melalui penerapan metode Drill and Practice dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti: Penelitian quasi eksperimen terhadap siswa kelas XI IPS 1 SMA Karya Budi Cileunyi Kabupaten Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (90kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (174kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (299kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (295kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (250kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (694kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (81kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (90kB) | Request a copy

Abstract

Iis Islamiati, 2023: “Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Melalui Penerapan Metode Drill and Practice Dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti (Penelitian Penelitian Quasi Eksperimen terhadap siswa Kelas XI IPS 1 di SMA Karya Budi Cileunyi Kabupaten Bandung)”. Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan pada kelas XI IPS 1 SMA Karya Budi Cileunyi, bahwa metode pembelajaran yang digunakan masih umum seperti ceramah dan tanya jawab, maka dari itu masih banyak siswa yang mengantuk saat pembelajaran berlangsung serta kurangnya respond yang diberikan siswa terhadap materi yang disampaikan sehingga cenderung terciptanya suasana belajar yang pasif dan berdampak pada motivasi belajar siswa. Untuk mengatasi masalah tersebut penulis mencoba menerapkan metode drill and practice, yang diasumsikan dapat berpengaruh pada motivasi belajar siswa. Penelitian ini bertujuan : (1) Untuk mendeskripsikan langkah-langkah penerapan metode drill and practice dalam pembelajaran Pendidikan agama islam dan budi pekerti pada kelas XI IPS 1 di SMA Karya Budi Cileunyi. (2) Untuk mengetahui motivasi belajar siswa kelas XI IPS 1 setelah diterapkannya metode pembelajaran drill and practice. Penelitian ini didasarkan pada kelebihan metode pembelajaran drill and practice bahwa pemahaman peserta didik lebih luas melalui latihan berulang-ulang, kemudian peneliti juga lebih mudah mengontrol dan membedakan mana peserta didik yang disiplin dalam belajarnya dan mana yang kurang, dengan cara memperhatikan tindakan dan perbuatan peserta didik saat berlangsungnya pembelajaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode quasi exsperiment dengan desain Non-equivalent group design. Sampel pada penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS 1 SMA Karya Budi Cileunyi yang berjumlah 38 orang. Alat pengumpul data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, angket, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik. Hasil Penelitian menunjukan bahwa : (1) Proses penerapan metode pembelajaran drill and practice dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti pada kelas IX IPS 1 di SMA Karya Budi Cileunyi dapat dikategorikan baik. Hal ini bedasarkan skor perolehan rata-rata yaitu 92,9%. (2) Motivasi belajar siswa kelas XI IPS 1 SMA Karya Budi Cileunyi setelah diterapkan metode drill and practice berdasarkan rata-rata statistik deskriptif adalah 78,47, artinya nilai rata-rata tersebut berada pada kategori baik, uji normalitasnya berdistribusi normal berdasarkan nilai Sig. 0,06 > 0,05.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar Siswa; Metode Drill and Practice; Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti
Subjects: Aqaid (Aqidah, Akidah) dan Ilmu Kalam
Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Shalat Jenazah
Education > Research and Statistical Methods
Curricula
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: iis islamiati
Date Deposited: 12 Sep 2023 03:50
Last Modified: 12 Sep 2023 03:50
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/76875

Actions (login required)

View Item View Item