Penerapan model Number Head Together dalam meningkatkan minat belajar Al- Qur'an dan Hadits : Penelitian quasi eksperimen terhadap siswa kelas VIII di MTs Al- Misbah Bandung

Suhaeni, Fadila Riska (2023) Penerapan model Number Head Together dalam meningkatkan minat belajar Al- Qur'an dan Hadits : Penelitian quasi eksperimen terhadap siswa kelas VIII di MTs Al- Misbah Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (258kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (355kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf

Download (642kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab 1.pdf

Download (674kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (912kB)
[img] Text (BAB III)
6_bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (565kB)
[img] Text (BAB IV)
7_bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB V)
8_bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (411kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (179kB)

Abstract

Berdasarkan hasil studi pendahuluan yang telah penulis lakukan di MTs Al- Misbah Kota Bandung, dalam proses pembelajaran pada mata pelajaran Al- qur’an dan Hadits masih diajarkan dengan menggunakan metode pembelajaran konvesional sehingga hal tersebut berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa untuk memahami isi kandungan Al- Qur’an dan Hadits maka dari itu sebagian besar siswa memiliki kebiasaan hidup hedonis, materialistis dan juga konsumtif. Dalam hal ini diupayakan untuk meningkatkan motivasi belajar siswa tersebut agar menghindari gaya hidup materialistis, hedonis dan konsumtif dengan menggunakan model pembelajaran Number Head Together (NHT). Tujuan peneliti ini adalah untuk : (1) Untuk mengetahui realitas motivasi siswa sebelum diterapkan model pembelajaran Number Head Together pada mata pelajaran al-qur’an dan hadits di kelas VIII MTs Al- Misbah Bandung (2)Untuk mendiskripsikan proses penerapan model pembelajaran Number Head Together pada mata pelajaran al-qur’an dan hadits di kelas VIII MTs Al- Misbah Bandung ; (3) Untuk mengetahui motivasi belajar siswa pada mata pelajaran al-qur’an dan hadits setelah menggunakan model pembelajaran Number Head Together di kelas VIII MTs Al- Misbah Bandung. Penelitian ini didasarkan bahwa model pembelajaran Number Head Together adalah model yang mengajarkan kemampuan siswa untuk bekerja sama dan selalu siap memberikan jawaban atas pertanyaan yang diajukan guru, yang membantu siswa untuk termotivasi dan disiplin dalam pelaksanaan tugas dan memperhatikan apa yang dikatakan guru, sehingga pembelajaran berlangsung bagus. Selain itu model ini memiliki kelebihan diantaranya dapat menumbuhkan rasa ingin tahu siswa dan meningkatkan pencapaian belajar siswa. Langkah langkah penelitian ini adalah : kuantitatif dengan menggunakan metode Quasi Eksperimen design single group interrupted time series , dengan jumlah responden 34 peserta didik, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, angket dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bawa : (1) Realitas motivasi belajar siswa masih belum mencapai standar KKM atau masih dibawah 70, maka dapat disimpulkan motivasi belajar siswa tersebut berada pada kategori kurang. (2)Proses penerapan model pembelajaran Number Head Together pada mata pelajaran Al-Qur’an dan Hadits secara keseluruhan dapat dilaksanakan dengan sangat baik sesuai dengan tahapan tahapan yang direncanakan. Berdasarkan hasil observasi selama dua kali pertemuan keterlaksanaan aktivitas guru berjumlah 87% termasuk dalam kategori sangat baik. (3) Realitas motivasi belajar siswa menggunakan model pembelajaran Number Head Together pada kelas VIII B MTs Al- Misbah termasuk dalam kategori cukup baik dengan memperoleh rata rata 71,88 termasuk dalam kategori baik.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: model number head togehter; motivasi belajar
Subjects: Educational Institutions, Schools and Their Activities > Methods of Instruction and Study
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Suhaeni Fadila Riska
Date Deposited: 19 Sep 2023 03:52
Last Modified: 19 Sep 2023 03:52
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/78233

Actions (login required)

View Item View Item