Pengaruh penggunaan media permainan kartu Uno terhadap peningkatan hasil belajar kognitif siswa pada materi sistem imun

Nurbaity, Bilqis Adela (2023) Pengaruh penggunaan media permainan kartu Uno terhadap peningkatan hasil belajar kognitif siswa pada materi sistem imun. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (248kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (199kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (418kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (604kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (238kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (323kB)

Abstract

Penelitian dilatarbelakangi oleh kesulitan siswa dalam memahami materi sistem imun dan penggunaan media pembelajaran yang kurang optimal sehingga berdampak pada rendahnya hasil belajar kognitif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penggunaan media permainan kartu UNO terhadap peningkatan hasil belajar kognitif siswa pada materi sistem imun. Metode penelitian yang digunakan yaitu quasi experimental dengan pretest-posttest non-equivalent control group design. Sampel penelitian dipilih dengan teknik purposive sampling atas dua kelas sebanyak 62 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlaksanaan pembelajaran menggunakan media permainan kartu UNO memperoleh nilai persentase 100% sangat baik pada aktivitas guru dan 97,57% sangat baik pada aktivitas siswa, sedangkan pada pembelajaran tanpa menggunakan media permainan kartu UNO memperoleh nilai persentase 96,67% sangat baik pada aktivitas guru dan 96,01% sangat baik pada aktivitas siswa. Peningkatan hasil belajar kognitif kelas eskperimen memperoleh N-Gain 0,67 (sedang) dan kelas kontrol memperoleh N-Gain 0,50 (sedang). Hasil uji Mann-Whitney diperoleh nilai 0,000 < 0,05 H0 ditolak Ha diterima. Data diperkuat dengan nilai effect size 0,49 dengan kriteria sedang. Respon siswa menunjukkan hasil yang positif, pada kelas eksperimen sebesar 82,17% sangat baik dan kelas kontrol 75,07% baik. Dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dari penggunaan media permainan kartu UNO terhadap peningkatan hasil belajar kognitif siswa pada materi sistem imun.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar kognitif; media kartu uno; sistem imun
Subjects: Education
Natural Science
Biology
Depositing User: Bilqis Adela Nurbaity
Date Deposited: 29 Feb 2024 01:27
Last Modified: 29 Feb 2024 01:27
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/85190

Actions (login required)

View Item View Item