Pengaruh model kooperatif tipe Jigsaw dengan media video pembelajaran terhadap motivasi belajar akidah akhlak: Penelitian pada siswa kelas VIII di MTs Ibrahim Ulul Azmi

Zuangsyah, Rian (2024) Pengaruh model kooperatif tipe Jigsaw dengan media video pembelajaran terhadap motivasi belajar akidah akhlak: Penelitian pada siswa kelas VIII di MTs Ibrahim Ulul Azmi. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (36kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (114kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (45kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (123kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (178kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (201kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (341kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (80kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (151kB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan hasil observasi pra-peneliti di kelas VIII MTs Ibrahim Ulul Azmi diketahui bahwa pembelajaran yang dilaksanakan oleh guru dikelas kurang menarik bagi siswa dan terkesan membosankan, hal ini menjadi akibat dari rendahnya motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak. Oleh karena itu, penulis melakukan penelitian pengaruh model kooperatif tipe Jigsaw dengan media video pembelajaran terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model kooperatif tipe Jigsaw dengan media video pembelajaran di kelas VIII MTs Ibrahim Ulul Azmi, untuk mengetahui motivasi belajar akidah akhlak di kelas VIII MTs Ibrahim Ulul Azmi, untuk mengetahui pengaruh model kooperatif tipe Jigsaw dengan media video pembelajaran terhadap motivasi belajar akidah akhlak di kelas VIII MTs Ibrahim Ulul Azmi Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode penelitian pre-eksprimen. Bentuk desain pre-eksperimen yang digunakan adalah one shot case study. Pelaksanaannya berupa treatment/perlakuan dan penyebaran angket kuisioner. Analisis data yang digunakan menggunakan teknik statistic deskriptif, uji normalitas, dan uji one sample t-test untuk mengetahui adanya pengaruh motivasi belajar dari penerapan model kooperatif tipe Jigsaw dengan media video pembelajaran. Penelitian ini berdasarkan pada pemikiran bahwa model kooperatif jigsaw dengan media video pembelajaran adalah sebuah pendekatan yang secara aktif melibatkan siswa selama proses pembelajaran. Pendekatan ini tidak hanya memfasilitasi kolaborasi antar siswa tetapi juga memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan pemahaman dan keterlibatan mereka. Berdasarkan hal tersebut, hipotesis yang diajukan adalah Terdapat adanya peningkatan yang signifikan dalam motivasi belajar akidah akhlak setelah diterapkan model kooperatif tipe Jigsaw dengan media video pembelajaran. Berdasarkan hasil uji one sample t-test, diperoleh nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa H₀ ditiolak dan Hₐ ditierima, artinya penerapan model kooperatif tipe Jigsaw dengan media video pembelajaran memberikan pengaruh yang signifikan terhadap motivasi belajar siswa pada mata pelajaran akidah akhlak.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Model Kooperatif Tipe Jigsaw; Media Video; Motiavsi belajar
Subjects: Christianity > Education, Research
Islam
Islam > Islamic Religious Education
Animal Husbandry > Education, Research, Related Topics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Rian Rian zuangsyah
Date Deposited: 06 Aug 2024 01:12
Last Modified: 06 Aug 2024 01:12
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/93146

Actions (login required)

View Item View Item