E-Readiness pada penerapan E-Government dalam mewujudkan Smart Governance di Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung

Sofiani, Anisa (2024) E-Readiness pada penerapan E-Government dalam mewujudkan Smart Governance di Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
COVER.pdf

Download (45kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (141kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.pdf

Download (190kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (195kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (471kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (162kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (103kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (187kB)

Abstract

Penerapan e-government memerlukan kesiapan dalam berbagai faktor, dimulai dari finansial, kompetensi pegawai dalam kemampuan penggunaan teknologi hingga ketersediaan infrastruktur untuk mendukung penerapan e-government. Kesiapan ini menjadi faktor penting dalam menentukan keberhasilan e-government. Kesiapan dalam faktor penting penerapan e-government disebut sebagai e-readiness. Penerapan E-Government dalam mewujudkan Smart Governance di Kota Bandung masih dihadapkan pada berbagai tantangan masalah yang perlu diatasi.Maka dari itu, E-Readiness pada E-Government ini menjadi salah satu cara untuk mengevaluasi masalah-masalah yang menghambat keberlanjutan E-Government dalam mewujudkan Smart Governance di Kota Bandung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis penilaian strategi (strategy), teknologi (technology), organisasi (Organization), simber daya manusia (people), serta penilaian lingkungan (environment) yang dilakukan oleh Diskominfo Kota Bandung dalam menerapkan E-Government untuk mewujudkan Smart Governance. Teori penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori kesiapan E-Readiness menggunakan model kerangka kerja STOPE (Strategy, Technology, Organization, People, Environment), yang mencakup skala kesiapan teknologi berdasarkan model sistematis yang dikembangkan oleh (Al-Osaimi et al., 2006) Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Pengumpulan data penelitian berdasarkan observasi dan wawancara. Teknik analisis data menggunakan yang diadopsi dari riset Strauss dan Corbin yang berjudul "Open Coding" (1990) menggunakan software NVIVO 10, kemudian pengukuran dilakukan dengan cara mengukur nilai measure (m), nilai bobot (w) dan Overall STOPE’s Grade Hasil dari penelitian ini menunjukkan Diskominfo Kota Bandung memiliki Overall STOPE’s Grade sebesar 2,33 dari skala 4, yang menunjukkan bahwa tingkat kesiapan institusi ini berada pada tingkat 2 atau kategori "average" menurut skala penilaian yang dikembangkan oleh Al-osaimi pada tahun 2006. Dapat disimpulkan bahwa penerapan e-government pada 1) penilaian strategy masih kurangnya koordinasi antar karyawan; 2) penilaian technology perangkat belum memadai; 3) penilaian organization masih belum beradaptasi; 4) penilaian people tidak semua sumber daya manusia paham tentang e-government; 5) penilaian environment masih tidak semua paham konsep e-government.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: e-readiness; e-government; smart governance
Subjects: Political dan Government Science > Structure and Functions of Government
Constitutional and Administrative Law > Basic Instrument of Government
Public Administration > General Publications of Public Administration
Public Administration > Public Administration in Indonesia
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Administrasi Publik
Depositing User: Anisa Sofiani
Date Deposited: 18 Sep 2024 06:20
Last Modified: 18 Sep 2024 06:20
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/98751

Actions (login required)

View Item View Item