Gardena, Alya Millati (2024) Pengaruh budaya sekolah terhadap karakter disiplin siswa di Madrasah Ibtidaiyah Al-Huda Kota Bandung. Sarjana thesis, Uin Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
||
Text (BAB V)
8_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) | Request a copy |
||
Text (LAMPIRAN)
10_lampiran.pdf Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi pembentukan karakter disiplin menjadi salah satu fokus utama dalam proses pendidikan hal ini juga dilakukan olehh Madrasah Ibtidaiyah Al-Huda Kota Bandung. observasi awal oleh Peneliti di MI Al-Huda Kota Bandung bahwa terdapat siswa MI Al-Huda yang tidak disiplin seperti telat sekolah, tidak mengerjakan tugas, berpakaian yang tidak rapih. Kemudian dalam budaya sekolah terdapat siswa yang tidak sopan kepada gurunya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui budaya sekolah di MI Al-Huda Kota Bandung, karakter disiplin siswa di MI Al-Huda Kota Bandung dan mengetahui pengaruh budaya sekolah terhadap karakter disiplin siswa di MI Al-Huda Kota Bandung. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini dalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Adapun teknik pengumpulan datanya adalah dengan observasi, kuesioner, dan dokumentasi. Skala pengukuran yang dipakai adalah skala likert. Teknik analisis data dalam penelitian ini terdiri dari statistik deskriptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji hipotesis (Uji t), dan koefesien determinasi. Hipotesis dalam penelitian ini adalah Ho: Tidak adanya pengaruh signifikan dari budaya sekolah terhadap karakter disiplin siswa di MI Al-Huda Kota Bandung. Ha: Adanya pengaruh signifikan dari budaya sekolah terhadap karakter disiplin siswa di MI Al-Huda Kota Bandung. Hasil penelitian ini menghasilkan bahwa terkait budaya sekolah MI Al-Huda Kota Bandung terdapat 34 atau 56,7% siswa MI Al-Huda merasakan budaya sekolah sudah sangat baik. Terdapat 23 atau 38,3% siswa MI Al-Huda merasakan budaya sekolah hanya baik saja. Terdapat 3 atau 5% siswa MI Al-Huda merasakan budaya sekolah hanya sebatas cukup baik. Kemudian rata-ratanya adalah 38,58 dan ini masuk dalam kategori baik. Kemudian untuk karakter disiplin siswa MI Al-Huda Kota Bandung terdapat 24 atau 40% siswa MI Al-Huda karakter disiplinnya sudah sangat baik. Terdapat 34 atau 56,7% siswa MI Al-Huda karakter disiplinnya hanya baik saja. Terdapat 2 atau 3,3% siswa MI Al-Huda karakter disiplinnya cukup baik. Kemudian rata-ratanya adalah 67,50 dan ini masuk dalam kategori baik. Pengaruh budaya sekolah terhadap karakter disiplin siswa MI Al-Huda menghasilkan tolak Ho dan terima Ha yaitu adanya pengaruh signifikansi dari budaya sekolah terhadap karakter disiplin siswa di MI Al-Huda Kota Bandung. Hasil hipotesis nilai thitung lebih dari ttabel yaitu 8,427 > 2,002, serta nilai Sig. kurang dari nilai α 0,000 < 0,05 dan besaran pengaruh yang diberikan adalah 52,4%.
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Budaya Sekolah; Karakter Disiplin Siswa; Madrasah Ibtidaiyah |
Subjects: | Causation Education |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Alya Millati Gardena |
Date Deposited: | 30 Sep 2024 03:22 |
Last Modified: | 30 Sep 2024 03:22 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/99657 |
Actions (login required)
View Item |