Strategi dakwah tim Hadrah Syubanul Jannah dalam meningkatkan kecintaan santri tehadap seni musik hadrah: Studi deskriptif tim Hadrah Syubanul Jannah Tasikmalaya Hadrah Syubanul Jannah Tasikmalaya)

Azizah, Luthfiani Nur (2024) Strategi dakwah tim Hadrah Syubanul Jannah dalam meningkatkan kecintaan santri tehadap seni musik hadrah: Studi deskriptif tim Hadrah Syubanul Jannah Tasikmalaya Hadrah Syubanul Jannah Tasikmalaya). Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (47kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (136kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar Isi.pdf

Download (130kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (376kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (472kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (139kB) | Request a copy
[img] Text
8_daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (78kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh peran seni musik memiliki daya tarik yang kuat dan dapat mempengaruhi psikis masyarakat, termasuk santri. Meskipun seni musik sering kali dikaitkan dengan konten yang kurang mendidik, penelitian ini berfokus pada bagaimana seni hadrah dapat dijadikan sebagai media dakwah yang efektif untuk meningkatkan kecintaan santri terhadap musik Islami. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendalamistrategi yang digunakan oleh Tim Hadrah Pondok Pesantren KH Zaenal Musthafa Sukamanah dalam meningkatkan kecintaan santri terhadap seni Islam. Penelitian ini juga bertujuan untuk membahas sekilas tentang seni musik hadrah sebagai bagian dari seni musik Islam serta menganalisis pengaruh seni hadrah terhadap kecintaan santri pada seni musik Islam. Dengan tujuan tersebut, diharapkan penelitian ini dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan metodologi dakwah yang lebih relevan dengan konteks kekinian. Kerangka pemikiran penelitian ini mengacu pada teori strategi dakwah dan konsep hadrah sebagai media penyampaian pesan Islam. Strategi dakwah dipahami sebagai perencanaan rasional untuk mencapai tujuan-tujuan Islam, sedangkan hadrah diartikan sebagai bentuk irama yang dihasilkan oleh bunyi rebana yang dapat membuka jalan masuk ke hati pendengarnya. Dalam konteks ini, penelitian akan meneliti unsur-unsur dakwah dalam seni hadrah serta pendekatan yang digunakan untuk menyampaikan pesan-pesan Islam kepada santri . Adapun langkah-langkah penelitian meliputi penentuan lokasi penelitian di Pondok Pesantren KH Zaenal Musthafa Sukamanah, pemilihan paradigma konstruktivisme sebagai cara pandang dalam penelitian, serta penggunaan pendekatan kualitatif untuk menggali data secara mendalam. Peneliti akan melakukan observasi dan wawancara dengan penanggungjawab Hadrah untuk mendapatkan informasi yang relevan mengenai praktik dakwah melalui seni hadrah. Kesimpulan dari penelitian ini diharapkan dapat menunjukkan bahwa seni hadrah bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga merupakan alat yang efektif dalam menyampaikan nilai-nilai ajaran Islam kepada santri. Melalui strategi yang tepat, seni hadrah dapat meningkatkan kecintaan santri terhadap budaya Islam dan memperkuat identitas keagamaan mereka. Penelitian ini juga diharapkan memberikan wawasan baru bagi para da’i.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Dakwah; Seni Musik Hadrah; Pondok Pesantren KH Zaenal Musthafa Sukamanah; Strategi Dakwah; Wasail Sam'iyyah
Subjects: Islam > Da'wah
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Luthfiani Nur Azizah
Date Deposited: 25 Nov 2024 01:55
Last Modified: 25 Nov 2024 01:55
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/101871

Actions (login required)

View Item View Item