Rahmaningsih, Ai (2025) Hubungan antara aktivitas bermain peran dengan kemampuan sosial Emosional Anak Usia Dini: Penelitian di kelompok B RA Nurul Amal Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text
1_COVER.pdf Download (58kB) | Preview |
|
|
Text
2_ABSTRAK.pdf Download (199kB) | Preview |
|
|
Text
3_SKBEBASPLAGIRISM.pdf Download (352kB) | Preview |
|
|
Text
Ai Rahmaningsih_1192100001.pdf Download (106kB) | Preview |
|
|
Text
4_ DAFTAR ISI.pdf Download (128kB) | Preview |
|
|
Text
5_BAB I.pdf Download (485kB) | Preview |
|
![]() |
Text
6_BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (476kB) | Request a copy |
|
![]() |
Text
7_BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (559kB) | Request a copy |
|
![]() |
Text
8_BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (475kB) | Request a copy |
|
![]() |
Text
9_BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (207kB) | Request a copy |
|
![]() |
Text
10_DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (332kB) | Request a copy |
|
![]() |
Text
11_LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kesenjangan antara tingginya aktivitas bermain peran +15 dan -5 dengan rendahnya kemampuan sosial emosional anak usia dini +11 dan -9 di Kelompok B RA Nurul Amal Desa CinunukKecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Hal ini terlihat dari respon anak saat aktivitas bermain peran, anak mampu mengikuti sampai selesai. Pada pihak lain, kemampuan sosial emosional masih terdapat beberapa anak yang belum bersosioalisasi dan memiliki rasa kurang percaya diri saat tampil di depan kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Aktivitas bermain peran anak usia dini di Kelompok B RA Nurul Amal Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung; (2) Kemampuan sosial emosional anak usia dini di Kelompok B RA Nurul Amal Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung; dan (3) Hubungan antara aktivitas bermain peran dengan kemampuan sosial emosional anak usia dini di Kelompok B RA Nurul Amal Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung. Kemampuan sosial emosional dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya aktivitas anak dalam bermain peran. Aktivitas anak dalam bermain peran dapat mengoptimalkan kemampuan anak melalui berinteraksi, mengenal emosi. Berdasarkan asumsi teori tersebut dapat dirumuskan hipotesisnya, semakin tinggi aktivitas bermain peran semakin tinggi pula kemampuan sosial emosional anak usia dini. Sebaliknya semakin rendah aktivitas bermain peran semakin rendah pula kemampuan sosial emosional anak usia dini. Metodologi penelitian yang digunakan melalui pendekatan kuantitatif dengan metode korelasi. Subjek penelitian ini adalah anak Kelompok B RA Nurul Amal Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung yang berjumlah 20 anak. Penelitian ini menggunakan teknik sampling jenuh, yang berarti semua populasi dijadikan sampel. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan observasi, dokumentasi, dan wawancara. Hasil analisis data menunjukkan bahwa aktivitas bermain peran memperoleh nilai rata-rata 75. Angka tersebut berada pada rentang 70-79 dengan intepretasi baik. Sedangkan kemampuan sosial emosional memperoleh nilai ratarata 73. Angka tersebut berada pada rentang 70-79 dengan interpretasi baik. Selanjutnya hubungan antara aktivitas bermain peran dengan kemampuan sosial emosional anak usia dini diperoleh harga koefisien korelasi sebesar 0,55. Hasil uji signifikansi memperoleh t hitung = 2,774 dan t tabel pada taraf signifikansi 5% dengan db = 18 sebesar 2,101. Karena t hitung = 2,774 > t tabel = 2,101, maka Ho (hipotesis nol) ditolak dan Ha (hipotesis alternatif) diterima. Dengan kata lain, aktivitas bermain peran memiliki hubungan yang positif dan signifikan dengan kemampuan sosial emosional. Selain itu, aktivitas bermain peran memberikan kontribusi atau pengaruh terhadap kemampuan sosial emosional di Kelompok B RA Nurul Amal Desa Cinunuk Kecamatan Cileunyi Kabupaten Bandung sebesar 30,25%. Sedangkan sisanya yaitu 69,75% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Subjects: | Kinds of Persons Treatment of Philosophy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) |
Depositing User: | Ai Rahmaningsih |
Date Deposited: | 11 Mar 2025 02:39 |
Last Modified: | 11 Mar 2025 02:39 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/105560 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |