Pengaruh kepemimpinan profetik kepala sekolah dan kinerja guru terhadap prestasi kognitif siswa: Penelitian di SDIT Al-Fitrah dan SD Bintang Madani Kota Bandung

Imaddudin, Salman (2025) Pengaruh kepemimpinan profetik kepala sekolah dan kinerja guru terhadap prestasi kognitif siswa: Penelitian di SDIT Al-Fitrah dan SD Bintang Madani Kota Bandung. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
Cover (6).pdf

Download (206kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
abstrak.pdf

Download (141kB) | Preview
[img]
Preview
Text (LEMBAR PERNYATAAN)
Lembar Pernyataan.pdf

Download (303kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
daftar isi.pdf

Download (155kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB 1.pdf

Download (363kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (468kB)
[img] Text (BAB III)
BAB 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (629kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB V)
BAB 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (67kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (139kB)
[img] Text (LAMPIRAN)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Kepala sekolah memiliki pengaruh yang besar dalam mengelola dan mengembangkan sekolah yang dipimpinnya. Kepemimpinan profetik adalah gaya kepemimpinan yang terinspirasi dari gaya kepemimpinan yang dicontohkan oleh figur nabi. Dalam konteks ini, nabi diposisikan sebagai teladan dalam segala aspek kehidupan, termasuk dalam hal mengelola lembaga pendidikan, guru, tenaga kependidikan, dan siswa yang tercermin dari karakter : 1) Sidik, 2) Amanah, 3) Fatonah dan 4) Tablig. Kinerja pendidik mengacu kepada UU No. 14 Tahun 2005 tentang kinerja pendidik meliputi: 1) Merencanakan pengelolaan kelas, 2) Mengelola pembelajaran, 3) Melaksanakan penilaian, dan 4) Melaporkan Hasil Penilaian. Kemudian prestasi kognitif siswa diukur berdasarkan taksonomi oleh Benjamin bloom hasil revisi yaitu level kognitif C1 sampai C6. Penelitian ini memakai pendekatan kuantitatif dengan metode analisis deskriptif. Analisis data yang digunakan terdiri dari uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik berupa uji normalitas dan homogenitas. Selanjutnya, hubungan antar variabel diperiksa dan hipotesis diuji dengan analisis regresi berganda yang termasuk uji t (parsial), uji F (simultan), dan analisis koefisien determinasi menggunakan perangkat lunak IBM SPSS Statistics 20. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah keseluruhan siswa kelas 5 Sekolah Dasar di SDIT Al-Fitrah dan SD Bintang Madani Kota Bandung. Hasil penelitian di SDIT Al-Fitrah mengungkapkan pertama bahwa kepemimpinan profetik kepala sekolah berpengaruh terhadap prestasi kognitif siswa. Hal ini karena sebesar 0,025 < 0,05 dan nilai t hitung 2.297 > 1,670 sedangkan di SD Bintang Madani sebesar 0,016 < 0,05 dan nilai t hitung 2.486 > 1,674. Kedua kinerja guru di SDIT Al-Fitrah berpengaruh terhadap prestasi kognitif siswa dengan hasil diperoleh t hitung > t tabel (2.536 > 1.670) dan taraf signifikan sebesar 0,014 < 0,05. Sementara di SD Bintang Madani diperoleh t hitung > t tabel (4.910 > 1.670) dan taraf signifikan sebesar 0,000 < 0,05 Kemudian secara bersama-sama kepemimpinan profetik kepala sekolah dan kinerja guru berpengaruh terhadap prestasi kognitif siswa karena F hitung > F tabel (5.753 > 3.15) dan nilai signifikansinya 0,005 < 0,05 di SDIT Al-Fitrah dan di SD Bintang Madani nilai (F hitung 19.423) > 3,23 (F tabel) dan nilai signifikansinya 0,005 < 0,05. Menurut nilai R Square atau uji determinasi, bahwa variabel independen berpengaruh sebesar 31.6 % terhadap variabel dependen di SDIT Al-Fitrah dan 42,3 di SD Bintang Madani, sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. Peneliti menyarankan agar penelitian ke depannya bisa memperbanyak lokus atau melakukan replikasi penelitian di sekolah lain.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan Profetik Kepala Sekolah; Kinerja Guru dan Prestasi Kognitif Siswa
Subjects: Applied Psychology > Leadership
Educational Institutions, Schools and Their Activities
Educational Institutions, Schools and Their Activities > Students
General Management > Personnel Management
Divisions: Pascasarjana Program Magister > Program Studi Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Salman Imaddudin
Date Deposited: 17 Apr 2025 04:28
Last Modified: 17 Apr 2025 04:28
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/106430

Actions (login required)

View Item View Item