Pengaruh penggunaan kompos campuran kotoran sapi, kotoran ayam dengan sampah sayuran terhadap pertumbuhan tanaman cabai merah (Capsicum Annuum L.)

Sobirin, Nuni Yuniati (2012) Pengaruh penggunaan kompos campuran kotoran sapi, kotoran ayam dengan sampah sayuran terhadap pertumbuhan tanaman cabai merah (Capsicum Annuum L.). Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (79kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (110kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (114kB) | Preview
[img] Text (BAB I - BAB IV)
4_bab1sd4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (578kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
5_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (146kB)

Abstract

Pengomposan merupakan salah satu alternatif terpilih dalam upaya mengatasi masalah sampah. Berdasarkan potensi dari limbah kotoran ternak dan sampah sayuran, diperlukan suatu upaya untuk memberdayakan nilai guna dari kotoran sapi, kotoran ayam dan sampah sayuran menjadi sesuatu yang bermanfaat. Salah satu bentuk pemanfaatannya adalah dengan mengubahnya menjadi kompos. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan kompos campuran kotoran sapi, kotoran ayam dengan sampah sayuran terhadap pertumbuhan tanaman cabai merah (Capsicum annuum L.). Penelitian ini dilakukan pada bulan Juni-November 2011, bertempat di Kebun Botani Jurusan Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung. Penelitian ini dilaksanakan dengan metode eksperimental menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri atas lima perlakuan dan lima kali ulangan dengan perbandingan antara tanah, kompos campuran kotoran sapi dengan sampah sayuran, kompos kotoran ayam dengan sampah sayuran. Tanah merupakan kontrol. Untuk menganalisis data digunakan analisis variansi (Anava) dan bila terdapat beda nyata dari perlakuan tersebut maka diuji lanjut dengan Uji Jarak Berganda Duncan. Parameter pada penelitian ini adalah bobot basah, tinggi tanaman serta rasio batang dan akar. Hasil penelitian menunjukan bahwa perlakuan kompos ayam dengan sampah sayuran dan kompos sapi dengan sampah sayuran berbeda nyata. Pertumbuhan tanaman cabai paling optimal pada bobot basah, yaitu 12,78 gram pada perlakuan kompos ayam dengan sampah sayuran dan tanah, tinggi tanaman yaitu 11,86 cm pada perlakuan kompos ayam dengan sampah sayuran dan tanah, dan rasio batang dan akar 4,30 cm pada perlakuan kompos ayam dengan sampah sayuran dan tanah. Ditinjau dari penggunaan secara keseluruhan, kompos yang terbaik adalah kompos kotoran ayam dengan sampah sayuran dan tanah untuk bobot basah, tinggi tanaman, dan rasio batang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: sampah sayuran; cabai merah (Capsicum annuum L.); kotoran sapi Kompos;
Subjects: Biology
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Biologi
Depositing User: Users 30 not found.
Date Deposited: 28 Apr 2016 07:29
Last Modified: 11 Mar 2019 02:57
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/1323

Actions (login required)

View Item View Item