Pengaruh Perkuliahan BK Karir terhadap Motivasi Berwirausaha : Penelitian pada mahasiswa jurusan Bimbingan Konseling Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Gunung Djati Bandung pada angkatan 2014

Fazri, Badiyatul (2018) Pengaruh Perkuliahan BK Karir terhadap Motivasi Berwirausaha : Penelitian pada mahasiswa jurusan Bimbingan Konseling Islam Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Sunan Gunung Djati Bandung pada angkatan 2014. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
COVER.pdf

Download (376kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (389kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
7. DAFTAR ISI.pdf

Download (226kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB 1.pdf

Download (418kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (564kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (814kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (311kB)
[img]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (316kB) | Preview

Abstract

Jurusan Bimbingan dan Konseling Islam merupakan salah satu jurusan yang memiliki mata kuliah bimbingan konseling karir, dalam pelaksanaan perkuliahan BK karir ini mahasiswa menempuh selama 1 semester dengan bobot dua Sistem Kredit Semester (SKS), dosen mata kuliah BK karir ini mengenalkan mahasiswanya tentang bagaimana menjadi wirausahawan yang berhasil, dengan cara melaksanakan kunjungan kepada orang-orang sukses dalam bidang wirausaha. Setelah berlangsungnya matakuliah bimbingan karir, peneliti amati bahawa terdapat adanya perubahan pada mahasiswa, ditandai dengan beberapa dari mahasiswa yang sedang mengikuti perkuliahan bimbingan karir berani memulai untuk berwirausaha. Peneliti ini bertujuan untuk menganalisis perkuliahan BK karir yang terdapat pada jurusan BKI UIN Bandung, mengenai seberapa besar persepsi mahasiswa mengenai perkuliahan bimbingan karir, kemudian untuk mengetahui seberapa besar motivasi dalam berwirausaha setelah mengikuti perkuliahan ini, serta ingin mengetahui seberapa besar pengaruh perkuliahan BK karir terhadap motivasi berwirausaha. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode survey karena hanya penyelidikan yang diadakan untuk memperoleh fakta-fakta dari gejala-gejala yang ada dan mencari keterangan-keterangan secara faktual. Populasi sebanyak 160 Mahasiswa yang kategori aktif yang terbagi menjadi empat kelas yaitu kelas A,B,C dan kelas D. Untuk sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 25% yaitu setara dengan jumlah 40 mahasiswa jurusan BKI UIN SGD Bandung Angkatan 2014 dengan kategori: yang telah melaksanakan perkuliahan BK karir, mahasiswa yang lulus perkuliahan BK karir, mahasiswa yang mengikut praktek kunjungan BK karir. Adapun teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, dan penyebaran angket. Pengaruh perkuliahan BK karir terhadap motivasi berwirausaha dari table output SPSS versi 24 menunjukan bahwa Pv (0,001) artinya Pv lebih kecil dari α, atau 0,001 lebih kecil bila dibandingkan dengan nilai 0,05, maka Ho ditolak, ini berarti hipotesis yang diajukan menunjukan bahwa terdapat pengaruh antara perkuliahan bimbingan karir terhadap motivasi berwirausaha sebesar 14% dan sisanya 100%-14% = 86% dipengaruhi oleh variabel lain selain perkuliahan BK karir, bisa dipengaruhi berupa faktor internal atau ekternal yang terdapat pada diri individu sendiri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Bimbingan; karir; berwirausaha
Subjects: Applied Psychology > Counseling and Interviewing
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Azmul Kosasih
Date Deposited: 21 Sep 2018 09:30
Last Modified: 21 Sep 2018 09:30
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/14079

Actions (login required)

View Item View Item