Peran Ajaran Tarekat Tijaniyah terhadap Akhlakulkarimah: Studi Deskriptif di Zawiyah Samarang Garut

Fadilah, Aceng Dudih (2018) Peran Ajaran Tarekat Tijaniyah terhadap Akhlakulkarimah: Studi Deskriptif di Zawiyah Samarang Garut. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (102kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (105kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (112kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (253kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (315kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (376kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (115kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (167kB) | Request a copy

Abstract

Islam adalah agama yang diturunkan Allah Swt kepada Nabi Muhammad untuk kemaslahan umat manusia baik dunia maupun akhirat, lahir batin. Islam adalah sistem ajaran yang didalamnya terkandung aspek akidah (tauhid), syariat (hukum) dan hakikat (batin). Ajaran Islam yang di bawa oleh Nabi Muhammad tidak hanya disampaikan oleh metode lisan atau ceramah, tetapi dititik beratkan dengan metode akhlak atau perilaku dalam kehidupa sehari-hari. Nabi Muhammad sebagai junjungan kita semua telah memberikan contoh perilaku yang mulia dalam kehidupan sehari-hari. Akhlak merupakan cermin dari keimanan seseorang, yang berpondasikan pada rukun agama yakni Iman, Islam dan Ihsan. Dalam Ajaran Tarekat Tijaniyah terdapat metode atau cara yang digunakan untuk mencapai kepada akhlak yang mulia sesuai dengan yang di ajarkan Nabi Muhammad yakni dengan menggunakan metode wirid, yang terdiri dari wirid lazimah, wazifah dan hailalah. Wirid lazimah merupakan wirid paling mudah yang dilakukan sehari dua kali dan memiiki maqamnya maqam tobat, wirid wazifah wirid pertengahan yang dilakukan sehari sekali dan memiliki maqam mahabbah, dan yang terakhir wirid hailalah merupakan wirid akhir yang dilakukan seminggu sekali dihari jum’at ba’da ashar secara berjamaah dan memiliki maqam ikhlas. Tujuan dari Ajaran Tarekat di Tijaniyah sendiri yaitu terbentuknya suatu generasi yang menjungjung tinggi akhlak yang mulia, sesuai dengan risalah Nabi Muhammad untuk menyempurnakan akhlak. Tujuan dari penelitian ini yakni ingin mengetahui bagaimana peran ajaran Tarekat Tijaniyah terhadapa akhlak jamaah serta sejauh mana peranya dalam kehidupan sehari-hari jamaah. Metode yang digunakan oleh peneliti dalam Penelitian ini termasuk pada jenis penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Dalam pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara serta dokumentasi, setelah itu dilakukan analisis terhadap data yang diperoleh. Dan hasil dari penelitian ini, bisa disimpulkan bahwa ajaran Tarekat Tijaniyah memiliki peran yang sangat penting terhadap akhlak jamaahnya dengan menggunkan metode wirid lazimah, wazifah dan hailalah. Hal ini terlihat dari perubahan sikap atau akhlak jamaah yang lebih taat terhadap ajaran Islam, memiliki motivasi lebih dalam beribadah, berhubungan sosial dengan baik, mengatur waktu untuk kehidupan sehari-hari sesuai dengan ajaran Syekh Badruzzaman seperti mengamalkan wirid, beribadah tepat waktu dan interaksi yang baik dengan mengkedepankan akhlakulkarimah.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Tarekat; tasawuf; lazimah; wazifah; hailalah
Subjects: Islam
Islam > Sufi Orders
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Program Studi Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Fadilah Aceng Dudih
Date Deposited: 23 Oct 2018 03:47
Last Modified: 23 Oct 2018 03:47
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/15936

Actions (login required)

View Item View Item