Ramadhan, Adhi (2014) Kajian mudharabah terhadap sistem bagi hasil oleh pengusaha sosis panggang di Kelurahan Ciumbuleuit Kota Bandung. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (185kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf Download (185kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (106kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1.pdf Download (593kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (888kB) |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (384kB) |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (178kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (295kB) |
Abstract
Sistem pembayaran upah oleh pengusaha sosis panggang adalah sistem pembayaran upah yang terjadi sebagaimana pembayaran upah antara pemilik usaha dan pegawai pada umumnya. Namun dalam pelaksanaan pembayaran upah yang diterapkan oleh pengusaha sosis panggang ini, upah yang seharusnya diterima oleh setiap pegawai adalah berbentuk nominal, sebab di awal pemilik usaha menetapkan jumlah upah terlebih dahulu. Akan tetapi upah yang diberikan berasal dari sistem bagi hasil yang ditentukan berdasarkan hasil penjualan. Sehingga upah yang akan diterima oleh setiap pegawai pun tidak menentu dan tidak dapat diketahui berapa jumlahnya. Adapun yang menjadi tujuan peneliti meneliti permasalahan mengenai sistem pembayaran upah tersebut sebagai berikut: 1). untuk mengetahui latar belakang sistem bagi hasil oleh pengusaha sosis panggang di Kelurahan Ciumbuleuit Kota Bandung; 2). Untuk mengetahui mekanisme bagi hasil yang diterapkan oleh pengusaha sosis panggang di Kelurahan Ciumbuleuit Kota Bandung; 3). Untuk mengetahui perspektif fiqih muamalah terhadap sistem bagi hasil yang diterapkan oleh pengusaha sosis panggang di Kelurahan Ciumbuleuit Kota Bandung. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan metode studi kasus. Dengan metode ini peneliti dapat memaparkan atau memberikan gambaran tentang kondisi objektif serta menganalisa secara sistematis mengenai hal-hal yang ada dalam sistem pembayaran upah oleh pengusaha sosis panggang tersebut. Sumber data primer dalam penelitian ini adalah para pihak yang terkait dalam pelaksanaan sistem pembayaran upah tersebut. Sedangkan sumber data sekunder adalah berupa buku-buku dan litelatur lain yang relevan dengan kasus yang menjadi masalah penelitian ini. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi serta studi kepustakaan. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulakan bahwa: 1) Faktor yang melatarbelakangi pelaksanaan sistem pembayaran upah oleh pengusaha sosis panggang di Kelurahan Ciumbuleuit Kota Bandung adalah kebutuhan hidup sehari-hari yang mendesak dan kurangnya pemahaman tentang hukum Islam khususnya di bidang fiqih muamalah. 2) Pelaksanaan sistem bagi hasil oleh pengusaha sosis panggang tersebut merupakan mekanisme bagi hasil pada umumnya, yaitu berdasarkan hasil penjualan sosis yang terjual pada setiap berdagang, yang kemudian dibagi dua. Namun dalam kesepakatan awalnya pihak pemilik usaha mengatakan bahwa sistem yang digunakan merupakan sistem upah mengupah antara pemilik usaha dengan pegawainya. 3) Sistem bagi hasil oleh pengusaha sosis panggang tersebut menurut perspektif fiqih muamalah hukumnya sah, karena upahnya tersebut ditentukan berdasarkan dari hasil penjualan sosis yang terjual pada setiap berdagang yang setelah itu dibagi dua. Kemudian menurut perspektif fiqih muamalah mengenai akad yang dilakukan antara pemilik usaha dengan pegawainya, termasuk akad yang fasid atau cacat, karena di dalam rukun akad salah satunya harus beriringan atau sejalan dengan tujuan pokok akad (maudhu’ al ‘aqd). Sebab diawal kesepakatan pemilik usaha mengatakan upah mengupah (ijarah), tetapi dalam pelaksanannya menggunakan bagi hasil.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Mudharabah; Sistem Bagi Hasil; |
Subjects: | Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Muamalat, Muamalah/Hukum Perdata Islam |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Muamalah |
Depositing User: | Rasyida Rofiatun Nisa |
Date Deposited: | 23 Jan 2019 02:20 |
Last Modified: | 23 Jan 2019 02:20 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/18232 |
Actions (login required)
View Item |