Metode Tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah: Studi deskriptif pada pengajian Majlis Ta’lim ibu-ibu di Pondok Pesantren Tahfizh Miftahul Khoir Rancaekek-Bandung

Nurhayati, Hani (2018) Metode Tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah: Studi deskriptif pada pengajian Majlis Ta’lim ibu-ibu di Pondok Pesantren Tahfizh Miftahul Khoir Rancaekek-Bandung. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (217kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak.pdf

Download (287kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_Daftarisi.pdf

Download (207kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (369kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (435kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (568kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (217kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_Daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (375kB) | Request a copy

Abstract

Tabligh adalah salah satu kegiatan dakwah untuk menyampaikan dan menyeru kepada orang lain. Dengan adanya tabligh diharapkan dapat memberikan pengetahuan yang haq dan yang bathil. Agar tabligh bisa tersampaikan dengan baik, maka diperlukan metode dalam bertabligh. Metode tersebut bertujuan agar agar orang-orang yang mendengar, membaca, dan melihat bisa tertarik mengikuti dan mengamalkan apa yang disampaikan. Berdasarkan uraian di atas, disini peneliti mengangkat beberapa fokus penelitian yaitu konsep metode tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah, penerapan metode tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah, dan efektifitas metode tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui metode tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah dan proses penerapan metode tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah di Pondok Pesantren Tahfizh Miftahul Khoir Rancaekek-Bandung. Untuk menjawab beberapa fokus penelitian tersebut dengan jawaban yang objektif, peneliti mengumpulkan beberapa data-data seperti wawancara dan observasi. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif dan pendekatan deskripstif. Metode kualitatif merupakan metode penelitian yang jenis data penelitian atau fenomena penelitian tidak diperoleh secara statistik. Pendekatan deskripsi bertujuan untuk menjelaskan secara sistematis bidang tertentu secara faktual dan cermat. Penelitian ini didasarkan teori Retorika yang dikemukakan oleh Aristoteles yang berasumsi bahwa pertama, pembicara yang efektif harus mempertimbangkan khalayak mereka. Kedua, pembicara yang efektif harus menggunakan beberapa bukti dalam presentasi mereka yaitu ethos, pathos, dan logos. Hasil yang didapat dalam penilitian terhadap Metode Tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah dalam pengajian Majlis Ta’lim Ibu-ibu di Pondok Pesantren Tahfizh Miftahul Khoir Rancaekek-Bandung memiliki konsep metode tabligh yaitu dengan metode 4T (Tahsin, Tarjamah, Tafsir, dan Tathbiq) dalam Al-Quran. Kemudian penerapan Metode Tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah yaitu dengan bentuk ceramah (Khitobah) dan diskusi Dalam menerapkan semua itu, Ustadz Yopi Nurdiansyah menggunakan media tatap muka dengan menggunakan papan tulis, spidol, dan kadang memakai proyektor agar menambah semangat ibu-ibu mengaji Al-Quran. Efektifitas Metode Tabligh Ustadz Yopi Nurdiansyah berdasarkan tanggapan, sambutan, dan perubahan yang terjadi pada ibu-ibu sangat positif.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Metode Tabligh; Pengajian; Ustadz Yopi Nurdiansyah
Subjects: Communications Telemunications
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Hani Nurhayati
Date Deposited: 08 Mar 2019 08:06
Last Modified: 08 Mar 2019 08:06
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/19184

Actions (login required)

View Item View Item