Model pengembangan profesionalitas guru melalui kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan: Penelitian di Madrasah Tsanawiyah Negeri Garut

Mahrunnisa, Tsany (2013) Model pengembangan profesionalitas guru melalui kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan: Penelitian di Madrasah Tsanawiyah Negeri Garut. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (22kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (103kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (109kB) | Preview
[img] Text (BAB I - IV)
4_bab1sd4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (817kB)

Abstract

Madrasah Tsanawiyah Negeri Garut merupakan pendidikan Islam formal yang bernaung dibawah pimpinan Kementerian Agama Kantor Kabupaten Garut. lembaga-lembaga pendidikan Islam diharapkan mampu mewujudkan peranannya secara efektif, untuk meningkatkan mutu pendidikan secara formal, aspek guru mempunyai peranan penting dalam mewujudkannya. Guru merupakan kunci keberhasilan pendidikan, sebab inti dari kegiatan pendidikan adalah belajar mengajar yang memerlukan peran dari guru didalamnya. Untuk itu lembaga pendidikan dalam berbagai jenis dan jenjang memerlukan pencerahan dan pemberdayaan dalam berbagai aspeknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui latar alamiah Madrasah Tsanawiyah Negeri Garut, mengetahui perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pengembangan profesionalitas guru Madrasah Tsanawiyah Negeri Garut dalam meningkatkan kualitas para pendidiknya (guru). Selain itu untuk mengetahui faktor penunjang dan penghambat serta hasil yang telah dicapai dari pelaksanaan model pengembangan profesionalitas guru di Madrasah Tsanawiyah Negeri Garut. Dalam penelitian ini bertolak dengan pemikiran bahwa guru professional memiliki kualifikasi akademik minimum D IV/S1 sesuai dengan mata pelajaran yang diajarkan/ diampu, dan diperoleh dari program studi yang terakreditasi. Penelitian ini dilakukan di Madrasah Tsanawiyah Negeri Garut dengan mengumpulkan jenis data kualitatif yang bersumber dari kepala sekolah sebagai key informan dan dari guru-guru sebagai snaw ball process. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan dengan tekni observasi partisipasi, wawancara, menyalin dokumentasi yang berkaitan dengan kegiatan model pengembangan profesionalitas guru melalui kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan. Kemudian dilakukan analisis data, penafsiran data, dan uji absah data. Keabsahan data dilakukan dengan cara perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi, pemeriksaan teman sejawat, auditing oleh dosen pembimbing dan oleh pihak lembaga Madrasah Tsanawiyah Negeri Garut. Hasil penelitian ini yaitu, adanya upaya yang dilakukan oleh pihak sekolah dalam meningkatkan kualitas para pendidiknya (guru). Dalam meningkatkan profesionalitas guru tersebut dapat dilihat melalui usaha pihak sekolah dengan mengikutsertakan para tenaga pendidik untuk mengikuti kegiatan seminar, workshop, mengikuti MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran), diklat, dan mengikuti sertifikasi guru. Adapun faktor penunjang adalah motivasi tenaga pendidik untuk meningkatkan kualitas pembelajaran. Sedangkan faktor penghambat adalah sarana dan prasarana yang kurang memadai.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Profesionalitas; Guru; Kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan
Subjects: Educational Institutions, Schools and Their Activities
Educational Institutions, Schools and Their Activities > Professional Qualifications of Teacher
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Kependidikan Islam
Depositing User: Users 11 not found.
Date Deposited: 14 Jul 2016 03:42
Last Modified: 05 Jul 2019 08:14
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/2010

Actions (login required)

View Item View Item