Manajemen penguatan pendidikan karakter Religius:Penelitian di Madrasah Ibtidaiyah Interaktif Miftahul Huda Cikadut Mandalajati Kota Bandung

Khomala, Rosa Sri (2019) Manajemen penguatan pendidikan karakter Religius:Penelitian di Madrasah Ibtidaiyah Interaktif Miftahul Huda Cikadut Mandalajati Kota Bandung. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (170kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (101kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftar isi.pdf

Download (180kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab 1.pdf

Download (257kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab 2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (373kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab 3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (161kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab 4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (504kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab 5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (108kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftar pustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (29kB) | Request a copy

Abstract

Penguatan Pendidikan Karakter Religius merupakan salah satu karakter dari lima karakter utama dalam program penguatan pendidikan karakter yang diusung oleh pemerintah, yang diperkuat dengan PP no 87 Tahun 2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter (PPK). MI Interaktif Miftahul Huda Cikadut Mandalajati Kota Bandung memiliki Nilai Karakter religius yaitu: 1) Jujur; 2) adil; 3) ikhlas; 4) tanggungjawab; dan 5) santun. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan latar alamiah, perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, pengawasan, faktor pendukung, faktor penghambat dan produk penguatan pendidikan karakter religius di MI Interaktif Miftahul Huda Cikadut Mandalajati Kota Bandung. G.R. Terry mengungkapkan bahwa manajemen ialah proses pekerjaan yang melibatkan banyak orang untuk bimbingan dan pengarahan demi mencapai tujuan organisasi yang diinginkan. Pendidikan karakter menurut Scerenko ialah suatu usaha dalam mengembangkan kepribadian positif dengan cara didorong, diberdayakan, kajian (sejarah, pemikir besar), keteladanan dan mempraktikan apa-apa yang dipelajari. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif dan jenis penelitian yang digunakan ialah studi kasus. Teknik dalam pengumpulan data adalah teknik observasi, wawancara dan teknik menyalin dokumen. Analisis data dengan deskripsi semata-mata dan uji absah data dengan cara perpanjang keikutsertaan, ketekunan pengamat, triangulasi, pengecekan teman ssejawat, kecukupan referensi, analisis kasus negatif dan pengecekan anggota, uraian rinci dan auditing. Hasil penelitian yang didapat adalah: 1) MI Interaktif Miftahul Huda Cikadut Mandalajati Kota Bandung berdiri pada tahun 1989 di bawah naungan yayasan Fathul Huda. 2) Manajemen yang digunakan dalam penguatan pendidikan karakter religius ini terdiri dari perencanaan, pegorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan. Perencanaan dilakukan buku pedoman, silabus, RPP dan daily activity. Nilai karakter religius yang direncanakan ialah jujur, ikhlas, adil tanggungjawab dan santun. Pengorganisasian yang dilakukan dengan cara membagi pada setiap triwulan, pembagian tugas berdasarkan jabatan yang diduduki dan jumlah kehadiran guru dan tertuang dalam daily activity. Pelaksanaannya terbagi dua yaitu pada jam pembelajaran dan di luar jam pembelajaran dengan metode story telling, pembiasaan dan reward and punisment. Strategi yang digunakan dengan kegiatan rutin, spontan dan keteladanan. Pengawasan yang dilakukan ialah dengan tata tertib, buku YCA dan konseling. 3) Faktor pendukung yaitu buku pedoman karakter tauhid, buku cerita, kesamaan pola asuh dan UPP. Sedangkan yang menjadi penghambat ialah ketidakhadiran manager kelas, kurangnya pemahaman guru, pola asuh berbeda dan ketidak siapan peserta didik. Produk yang dihasilkan peserta didik mulai terbiasa menerapkan nilai karakter religius dalam kehidupan sehari-hari.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Manajemen; Penguatan; Pendidikan Karakter; Religius;
Subjects: Differential and Developmental Psychology > Individual Psychology, Characters
Differential and Developmental Psychology > Character Development
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Rosa Sri Khomala
Date Deposited: 19 Aug 2019 01:00
Last Modified: 19 Aug 2019 01:00
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/22782

Actions (login required)

View Item View Item