Implementasi pembayaran retribusi pajak jasa usaha rumah potong hewan (R\ph) unggas di Kab. Kuningan dihubungkan dengan Perda No.17 tahun 1998 tentang retribusi RPH

Faisal, Sandi (2012) Implementasi pembayaran retribusi pajak jasa usaha rumah potong hewan (R\ph) unggas di Kab. Kuningan dihubungkan dengan Perda No.17 tahun 1998 tentang retribusi RPH. Diploma thesis, Univesitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (116kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (39kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (40kB) | Preview
[img] Text (BAB I - BAB IV)
4_bab1sd4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (435kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
5_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (69kB)

Abstract

Kebijakan Desentralisasi fiskal sebagai tindak lanjut dari kebijakan otonomi, memberikan kewenangan daerah kepada daerah untuk menggali sumber-sumber pendapatan asli daerah (PAD) dalam meningkatkan pembangunan daerahnya masing-masing, misalkan didaerah Kab. Kuningan dalam meningkatkan PAD salah satunya dari pemungutan Retribusi Rumah Potong Hewan, yang diatur dalam Peraturan Daerah No. 17 Tahun 1998 tentang Retribusi Rumah Potong Hewan (RPH). ternyata terdapat adanya das sollen dan das sein, ada perbedaan antara apa yang seharusnya diharapkan dan apa yang ada dalam kenyataan tidak sesuai, misalkan Pasal 9 tentang jumlah tarif, (a) hewan besar, (b) hewan kecil, (c) hewan unggas dan (d) pemerikasaan daging, akan tetapi dalam melaksanakan pemungutan menentukan jumlah tarif tidak seluruhnya dipakai, yang dipakai hanya Pasal 9 huruf (d) yaitu pemeriksaan daging. Berdasarkan uraian diatas penulis dapat merumuskan beberapa masalah yaitu, bagaimana implementasi pembayaran retribusi pajak jasa usaha rumah potong hewan unggas di Kab. Kuningan dihubungkan dengan Perda No. 17 Tahun 1998 tentang Retribusi RPH, Kendala dalam pembayaran Retribusi RPH. dan Upaya mengatasi kendala dalam pembayaran Retribusi RPH. Tujuan penulis dari penelitian yaitu untuk mengetahui bagaimana implementasi pembayaran retribusi RPH, untuk mengetahui kendala yang harus dihadapi dalam melakukan pemungutan, dan upaya mengatasi kendala tersebut. Metode penelitian yang akan digunakan oleh penulis adalah metode penelitian pertama yaitu metode Deskriftif Analisis yakni penelitian terhadap skripsi ditunjukan untuk menggambarkan dan memaparkan fakta-fakta terhadap proses pembayaran retribusi pajak rumah potong hewan. Metode kedua yang digunakan adalah metode Yuridis Normatif, yaitu suatu penelitian terhadap data-data yang menekankan pada ilmu atau kaidah-kaidah yang masih berlaku. Implementasi pembayaran retribusi rumah potong hewan di Kab. Kuningan yaitu Pemerintah daerah memberikan kewenangan pemungutannya diberikan kepada Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan (DP3) melalui kantor cabangnya yaitu Puskeswan (Pusat Kesehatan Hewan), dalam melakukan pemungutannya dengan menggunakan karcis atau dokumen lainya yang sah, dan jumlah tarif yang ditentukan berdasarkan pemotongan perhari dikali dengan pemeriksaan daging Rp. 50,- /Kg. Kendala yang dihadapi dalam pemungutan retribusi RPH yaitu subyek RPH sering menghindari dan sembunyi ketika petugas pemungutan datang dan sering melakukan penundaan terhadap pembayaran retribusi tersebut. Upaya mengatasi kendala tersebut yaitu Pemerintah Daerah mengadakan pembinaan dan pengawasan terhadap pembayaran retribusi dan pajak kepada masyarakat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Perda No. 17 Tahun 1998; Retribusi Rph; Retribusi Pajak Jasa;
Subjects: Law
Divisions: Pascasarjana Program Magister > Program Studi Ilmu Hukum
Depositing User: Users 30 not found.
Date Deposited: 29 Dec 2016 04:34
Last Modified: 18 Mar 2019 08:13
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/2583

Actions (login required)

View Item View Item