Profesi video dokumentasi pernikahan dalam perspektif hukum ekonomi syariah: Studi kasus di Friday Project Majalengka

Dedi, Ghassan Faikar (2019) Profesi video dokumentasi pernikahan dalam perspektif hukum ekonomi syariah: Studi kasus di Friday Project Majalengka. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (48kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (48kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (113kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (384kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (454kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (334kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (54kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (209kB) | Request a copy

Abstract

Berbicara mengenai jasa sewa maka harus mengetahui hukum jasa sewa dengan benar dan sesuai. Oleh karena itu seseorang yang terjun langsung dalam dunia usaha harus benar-benar mengetahui hal-hal yang mengakibatkan jasa sewa itu sah atau tidak. Dalam hal ini, islam telah menetapkan aturan-aturan yang baik dan benar. Dengan perkembangan zaman saati ini bermunculan usaha-usaha jasa sewa, salah satunya jasa sewa dokumentasi pernikahan di Friday Project Majalengka. Di dalam transaksinya mereka menggunakan akad ijarah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana ujrah dari hasil jasa sewa dokumentasi di Friday Project Majalengka. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif, karena metode yang memusatkan diri pada pemecahan masalah pada masa sekarang, yaitu tentang ujrah dari hasil dokumentasi pernikahan di Friday Project Majalengka. Jenis data yang digunakan yaitu data kualitatif yaitu dari pihak Friday Project Majalengka. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan menggunakan teknik observasi dan wawancara Penelitian ini berasal dari pemikiran bahwa di dalam Hukum Ekonomi Syariah ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam akad Ijarah, yaitu tentang obyek akadnya. Dalam Fatwa DSN 09/DSN/MUI/VI/2000 tentang pembiayaan ijarah dijelaskan bahwa manfaat barang dan jasa yang bersifat dibolehkan. Sedangkan dalam hasil dari video dokumentasi pernikahan terdapat unsur-unsur menampakkan aurat, ikhtilat dan tabarruj. Ujrah dari profesi menjadi jasa sewa video dokumentasi pernikahan pun patut diragukan. Dari data yang ditemukan bahwa dalam hasil video dokumentasi pernikahan terdapar unsur-unsur menampakkan aurat, ikhtilat dan tabarruj. Unsur-unsur tersebut tidak sesuai dengan etika Islam. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa mekanisme jasa sewa dokumentasi di Friday Project terdiri dari beberapa tahapan, yaitu: (1) Pihak penyewa jasa menghubungi contact person untuk jadwal pertemuan; (2) Di pertemuan tersebut penyewa jasa dan penyedia jasa menyepakati perihal paket yang akan diambil; (3) Penyewa jasa memberikan uang muka minimal 30% dari harga paket yang dipilih maksimal 21 hari sebelum hari pernikahan; (4) Pihak jasa mendokumentasikan pada saat hari pernikahan; (5) Maksimal seminggu dari jangka setelah hari pernikahan, pihak jasa mengirimkan preview hasil dokumentasi yang telah disunting. Penyewa jasa berhak mengajukan masukan (revisi) dari preview yang telah disunting dengan maksimal 2 kali setelah preview awal diperlihatkan; (6) Video yang telah sesuai keinginan penyewa akan dimasukkan ke dalam CD (compact disk) dan diserahkan kepada penyewa jasa; dan (7) Penyewa jasa memberikan sisa pembayaran yang telah disepakati. Di dalam video pernikahan hasil sunting di Friday Project Majalengka masih terdapat manfaat jasa yang tidak diperbolehkan. Ujrah yang didapat diperbolehkan tetapi masih adanya ketidaksesuaian dengan etika islam, seperti menampakkan aurat, ikhtilat dan tabarruj.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Ijarah; Obyek; Jasa;
Subjects: Fikih (Fiqih, Fiqh), Hukum Islam > Muamalat, Muamalah/Hukum Perdata Islam
Photography and Photographs
Photographs
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > Program Studi Muamalah
Depositing User: Ghassan Faikar Dedi
Date Deposited: 18 Feb 2020 07:23
Last Modified: 18 Feb 2020 07:23
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/29381

Actions (login required)

View Item View Item