Dampak bermain game online terhadap kualitas ibadah shalat : Studi deskriptif mahasiswa Tasawuf Psikoterapi UIN Bandung 2016

Isra, Muhamad (2021) Dampak bermain game online terhadap kualitas ibadah shalat : Studi deskriptif mahasiswa Tasawuf Psikoterapi UIN Bandung 2016. Diploma thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (237kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (300kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (396kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (531kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (732kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (242kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (458kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_bab5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (303kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (431kB) | Request a copy

Abstract

Game online merupakan salah satu kemajuan dalam dunia modern saat ini. Media internet ini memiliki dampak yang baik dan buruk. Dan penggunaan game online sendiri sangat rentan dengan kecanduan yang menyebabkan penggunanya akan terus-menerus memainkannya. Banyak kalangan yang memainkan sebuah game online ini mulai dari kalangan anak-anak sampai usia lanjut, siswa maupun mahasiswa. Dari bermain game online banyak kita jumpai mereka sering menunda-nunda suatu pekerjaan maupun ibadah, sementara shalat merupakan suatu kewajiban bagi umat muslim yang harus dijalankan dalam kondisi apapun. Dari masalah diatas peneliti memiliki tujuan untuk mengetahui bagaimana permasalahan dari game online ini terhadap ibadah shalat seorang mahasiswa. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui realita penggunaan sebuah game online dikalangan mahasiswa, dari realita ini tentunya peneliti menginginkan sebuah gambaran mengenai kualitas ibadah shalat menurut para pemain game online dan apakah ada dampak dari bermain game online terhadap kualitas ibadah shalat seorang mahasiswa di jurusan Tasawuf Psikoterapi UIN Bandung angkatan 2016. Penelitian ini dilakukan kepada tiga subjek seorang mahasiswa pemain game online yang berada di wilayah sekitaran kampus satu UIN Bandung. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif yang dimana dilakukan melaui observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk teori yang dipakai peneliti yaitu teori mengenai shalat yang berkualitas dari Hasbi Ash Shiddieqy yang mendefinisikan bahwa kualitas shalat adalah suatu aktivitas shalat dengan menghadapkan hati (jiwa) dan mendatangkan takut kepada-Nya, serta menumbuhkan di dalam jiwa rasa keagungan , kebesaran, dan kesempurnaan kekuasaan-Nya. Dan juga peneliti mengambil sebuah poin dari ayat Al-Qur’an dan hadis mengenai keutamaan shalat di awal waktu. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa realita yang terjadi dari penggunaan game online bagi mahasiswa terkadang juga dijadikan sebuah prioritas dan terdapat sekitar 28 pemain game online di jurusan Tasawuf Psikoterapi angkatan 2016. Dari ketiga subjek yang diteliti mengungkapkan bahwa dampak positif yang mereka dapatkan yaitu kesenangan dalam memainkannya dan dampak negatifnya terhadap shalat yaitu mereka sering menunda-nundanya atau mengalami prokrastinasi. Ketiga subjek setuju bahwa game online berdampak kepada kualitas ibadah shalat, sehingga dari situ game online menghambat waktu pengerjaan shalat. Tetapi ketiga subjek tersebut masih tetap bisa tenang dan khusyu’ dalam menjalankan ibadah shalatnya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: game online; ibadah shalat; shalat berkualitas;
Subjects: Islam > Salat
Education > Psychology of Education
Indoor Games of Skill > Electronic Game
Divisions: Fakultas Ushuluddin > Program Studi Tasawuf dan Psikoterapi
Depositing User: Muhamad Isra
Date Deposited: 12 Apr 2021 06:38
Last Modified: 12 Apr 2021 06:38
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/38686

Actions (login required)

View Item View Item