Pengaruh konsentrasi ekstrak daun tembelekan (Lantana Camara Linn.) terhadap pertumbuhan sawi putih (Brassica Rapa Subsp. Pekinensis) varietas Eikun dan populasi Plutella Xylostella

Nuraeni, Nuraeni (2021) Pengaruh konsentrasi ekstrak daun tembelekan (Lantana Camara Linn.) terhadap pertumbuhan sawi putih (Brassica Rapa Subsp. Pekinensis) varietas Eikun dan populasi Plutella Xylostella. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (236kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak.pdf

Download (200kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_DaftarIsi.pdf

Download (222kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB1.pdf

Download (417kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (513kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_BAB3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (726kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_BAB4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (696kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_BAB5.pdf
Restricted to Registered users only

Download (199kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_DaftarPustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (358kB) | Request a copy

Abstract

Sawi putih merupakan sayuran daun semusim yang memiliki nilai ekonomis dan memiliki nilai gizi yang dibutuhkan masyarakat. Hasil produksi sawi putih rentan berkurang karena tanaman ini rentan terkena hama Ulat Tritip (Plutella xylostella) dengan struktur tanaman yang lunak dan rasanya yang sedikit manis. Salah satu cara untuk mengendalikan serangan Plutella xylostella yaitu dengan menggunakan ekstrak daun tembelekan sebagai pestisida nabati yang bersifat ramah lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsentrasi ekstrak daun tembelekan (Lantana camara Linn.) dan konsentrasi terbaik terhadap pertumbuhan sawi putih (Brassica rapa subs. pekinensis) Varietas Eikun dan populasi Plutella xylostella. Penelitian dilaksanakan pada bulan Februari sampai Mei 2021 di Kampung Cisalatri, Jl. Gang Sastradinata, RT 02 RW 06, Kelurahan Cipadung, Cibiru, Kota Bandung dan di Rumah Kaca Kebun Percobaan Ciparanje Universitas Padjadjaran, Jatinangor, Sumedang. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap pada uji pendahuluan (in vitro) dengan 6 perlakuan yang diulang sebanyak empat kali dan Rancangan Acak Kelompok (RAK) pada uji utama (in vivo) dengan 7 perlakuan yang diulang sebanyak empat kali. Berdasarkan hasil uji pendahuluan (in vitro) menunjukkan adanya pengaruh dari aplikasi ekstrak daun tembelekan terhadap bobot pakan, mortalitas larva, dan tingkah laku, dan morfologi larva. Perlakuan yang terbaik yaitu aplikasi ekstrak daun tembelekan 50% pada uji pendahuluan (in vitro). Hasil dari uji utama (in vivo) menunjukkan terdapat pengaruh ekstrak daun tembelekan terhadap mortalitas larva, intensitas serangan, bobot segar brangkasan, dan bobot segar krop. Perlakuan yang terbaik yaitu aplikasi ekstrak daun tembelekan 60%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Sawi Putih; Plutella xylostella; Tembelekan; Konsentrasi
Subjects: Farm, Farming > Education, Research, Related Topics of Agriculture
Plant Injuries > Insect Pests
Plant Injuries > General Topics of Pests and Diseases Control
Garden Crops, Horticulture, Vegetables
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Pertanian/Agroteknologi
Depositing User: Nuraeni Nuraeni
Date Deposited: 08 Sep 2021 01:27
Last Modified: 08 Sep 2021 01:27
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/42707

Actions (login required)

View Item View Item