Maulana, Ilyas (2023) Pengaruh kompensasi terhadap kinerja dengan komitmen organisasi sebagai variabel mediasi : Studi kasus pada guru honorer dan staf tata usaha di SMKN 1 Sagaranten Kab. Sukabumi. Sarjana thesis, Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text
1_COVER.pdf Download (61kB) | Preview |
|
|
Text
3_ABSTRAK.pdf Download (256kB) | Preview |
|
|
Text
2_DAFTAR ISI.pdf Download (206kB) | Preview |
|
|
Text
4_BAB I.pdf Download (403kB) | Preview |
|
Text
5_BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (450kB) |
||
Text
6_BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (605kB) |
||
Text
7_BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (964kB) |
||
Text
8_BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (278kB) |
||
Text
9_DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (285kB) |
Abstract
Penelitian ini dilakukan berdasarkan permasalahan yang ada didalam ruang lingkup tenaga kerja di SMKN 1 Sagaranten yang terdiri dari guru honorer dan staf tata usaha mengenai Kompensasi yaitu apa yang diterima pekerja sebagai tukaran atas kontribusinya kepada organisasi yang kemudian dapat meningkatkan Kinerja sera Komitmennya terhadap organisasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Kompensasi terhadap Kinerja dengan Komitmen Organisasi sebagai variabel mediasi. Metode penelitian ini menggunakan penelitian desktiptif dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengambilam sample yang digunakan adalah non probability sampling yang kemudian didapatkan sebanyak 47 orang terdiri dari 39 orang guru honorer dan 8 staf tata usaha, diambil dari sampel jenuh dengan populasi 47 orang. Pengujian instrumen data yang digunakan yakni analisis statistik desktiptif, uji validitas, uji reliabilitas, uji causal step, dan uji sobel. Pengujian hipotesis ini menggunakan analisis regresi linear sederhana dan berganda dengan taraf signifikansi 0,05 atau 5%. Adapun alat pengolahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah softwhere Statistic Product and Service Solution (SPSS) versi 22. Hasil dalam penelitian ini menunjukan bahwa Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja, hal ini dibuktikan dengan nilai t hitung lebih besar dari t tabel (3,470 > 2,014). Nilai signifikansi 0,001 dimana nilai tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi 5% (0,001 < 0,05). Kompensasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Komitmen Organisasi, dibuktikan dengan nilai t hitung lebih besar dari nilai t hitung (3,078 > 2,014). Nilai signifikansi 0,004 dimana nilai tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi 5% (0,004 < 0,05). Komitmen Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja, dibuktikan dengan nilai t hitung lebih besar dari t tabel (3,319 > 2,014). Nilai signifikansi 0,002 dimana nilai tersebut lebih kecil dari taraf signifikansi 5% (0,002 < 0,05). Komitmen Organisasi memeidiasi parsial (Partial Mediation) hubungan positif dan signifikan Kompensasi terhadap Kinerja, dibuktikan dengan berkurangnya nilai koefisien regresi pengaruh Kompensasi terhdap Kinerja yang awalnya nilai t hitung pengaruh langsung sebesar 3,470 kemudian setelah ditambahkan Komitmen Organisasi menjadi 2,374 tetap lebih besar dari t tabel 2,014 (2,374 > 2,014) dengan signifikansi 0,022 lebih kecil dari taraf sisnifikansi 5% (0,022 < 0,05).
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kompensasi; Komitmen Organisasi; Kinerja |
Subjects: | General Management > Personnel Management |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik > Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Ilyas Maulana |
Date Deposited: | 10 May 2023 07:08 |
Last Modified: | 10 May 2023 07:08 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/67726 |
Actions (login required)
View Item |