Ambya, Rachanda (2023) Respons komunits OWOJ (One Week One Juz) SMKN 3 Cimahi terhadap Metode CORMA dalam meningkatkan minat memahami Al-Qur'an. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
Cover.pdf Download (162kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
Abstraksi.pdf Download (508kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
Daftar Isi.pdf Download (261kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf Download (486kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
||
Text (BAB III)
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (854kB) |
||
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
||
Text (BAB V)
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (216kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
Daftar Pustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (326kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fakta bahwa Al-Qur’an sebagai kitab petunjuk diturunkan dalam bahasa Arab, di mana kompleksitas Al-Qur’an dengan Bahasa Arab menjadi tantangan tersendiri bagi kalangan non-Arab. Diskursus ulama tentang kebolehan memahami Al-Qur’an melalui tejemah Al-Qur’an melahirkan berbagai metode belajar terjemah Al-Qur’an, di antaranya Metode CORMA yang sudah dikembangkan di berbagai daerah di Indonesia, Malaysia dan Singapura. Fokus penelitian ini adalah menelaah efektifitas Metode CORMA dalam meningkatkan kemampuan terjemah Al-Qur’an Komunitas OWOJ SMKN 3 Cimahi, mengetahui gambaran Respons Komunitas OWOJ SMKN 3 Cimahi terhadap metode CORMA dalam belajar Terjemah Al-Qur’an, serta melihat pengaruh Respons Komunitas OWOJ SMKN 3 Cimahi terhadap Metode CORMA berdampak dalam meningkatkan Minat Memahami Al-Qur’an. Hipotesis penelitian: 1) Terdapat perbedaan kemampuan yang signifikan dalam menerjemahkan Al-Qur’an sebelum dan sesudah mengikuti Training Metode CORMA, 2) Adanya pengaruh secara langsung antara Respons Kognitif (X1), Respons Afektif (X2), Respons Konatif (X3), terhadap Minat Memahami Al-Qur’an (Y). Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian campuran dengan desain embedded konkuren dengan menerapkan model pembelajaran terjemah Al-Qur’an Metode CORMA. Data dikumpulkan melalui prates-postes, observasi, wawancara, dan penyebaran angket/kuisioner kepada 40 guru SMKN 3 Cimahi yang bergabung dalam Komunitas OWOJ. Hasil penelitian menunjukan bahwa Metode CORMA terbukti cukup efektif dalam meningkatkan kemampuan terjemah Al-Qur’an peserta, hal ini diketahui dari perolehan nilai n-gain sebesar 68,5% berdasarkan perbandingan skor postes dan prates. Selain itu, Respons Komunitas OWOJ SMKN 3 Cimahi terhadap Metode CORMA terlihat sangat positif pada semua aspeknya: Respons kognitif mencapai 93%, respons afektif sebesar 95,4%, dan respons konatif mencapai 92%. Respons-respons tersebut saling berkorelasi sangat kuat (karena nilai koefisien korelasi 0,931 mendekati angka 1) dan terbukti memberi pengaruh positif dan signifikan sebesar 86,7% terhadap meningkatnya minat peserta dalam memahami Al-Qur’an.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Respons; Belajar Terjemah Al-Qur’an; Metode CORMA; |
Subjects: | Islam > Sources of Islam |
Divisions: | Pascasarjana Program Magister > Program Studi Ilmu Al-Quran dan Tafsir |
Depositing User: | rachanda ambya |
Date Deposited: | 08 Sep 2023 01:54 |
Last Modified: | 26 Sep 2023 08:23 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/76203 |
Actions (login required)
View Item |