Cintia, Cintia (2023) Komunikasi persuasif kiai dalam memotivasi santri penghafal al-Qur'an : Studi deskriptif K.H. Anwar Nashori di Pondok Pesantren Riyadul Falah Tasikmalaya. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
1_cover.pdf Download (425kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf Download (631kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf Download (422kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
4_bab1.pdf Download (718kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
5_bab2.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text (BAB III)
6_bab3.pdf Restricted to Registered users only Download (560kB) |
||
Text (BAB IV)
7_bab4.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
||
Text (BAB V)
8_bab5.pdf Restricted to Registered users only Download (298kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_daftarpustaka.pdf Restricted to Registered users only Download (456kB) |
Abstract
Komunikasi menjadi suatu kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan oleh semua orang. Dalam dunia pendidikan komunikasi berfungsi sebagai informatif, edukatif dan persuasif. Di pesantren komunikasi kiai dengan santri menjadi hal yang urgent. Selain ilmu, banyak elemen-elemen penting yang harus dikomunikasikan kiai kepada santri salah satunya ialah motivasi. Seorang kiai hendaknya memiliki kemampuan komunikasi yang baik, agar pesan atau motivasi yang disampaikan mampu dipahami serta diterima dengan baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan tentang komunikasi persuasif kiai dalam memotivasi santri penghafal Al-Qur’an yang dilakukan oleh K.H Anwar Nashori di Pondok Pesantren Riyadul Falah. Serta mengumpulkan informasi, menganalisis dan mendeskripsikan komunikasi persuasif kiai secara rasional dan emosional yang dilakukan oleh kiai dalam memotivasi santri penghafal Al-Qur’an. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode deskriptif. Karena untuk menjelaskan data-data mengenai komunikasi persuasif secara rasional dan emosional yang dilakukan oleh kiai dalam memotivasi santri penghafal Al-Qur’an. secara rinci dan tersusun dengan baik. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kualitatif. Pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan observasi, wawancara, studi dokumentasi. Semua data dikumpulkan, kemudian diklasifikasikan sesuai fokus penelitian dan terakhir data tersebut disimpulkan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa komunikasi persuasif kiai dalam memotivasi santri penghafal Al-Qur’an dilakukan dengan pendekatan rasional dan emosional. Secara rasional dalam memotivasi santri yaitu dengan metode klasikal dan individual. Secara klasikal yaitu melalui kajian umum dengan mengkaji kitab kuning. Selain itu menyisipkan dalil-dalil Al-Qur’an dan hadits, kisah-kisah atau sejarah Rasul, sohabat yang berkaitan dengan menghafal Al-Qur’an serta adanya sistem peminatan dan wisuda. Sedangkan secara individu yaitu dengan bertanya kepada santri-santri tertentu mengenai jumlah hafalannya. Komunikasi persuasif kiai secara emosional dilakukan dengan membangun hubungan (relation), menananmkan cita-cita menghafal kepada santri, dan pesan yang disampaikan dikaitkan dengan orang tua bahwa anak yang menghafal Al-Qur’an dia seakan memberi hadiah kepada orang tua dan melakukan komunikasi dengan memahami kondisi dan situasi santri. Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa komunikasi persuasif kiai dalam memotivasi santri penghafal Al-Qur’an di pondok pesantren Riyadul Falah dilakukan secara efektif sehingga mampu meningkatkan motivasi santri dalam menghafal Al-Qur’an.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | komunikasi; persuasif; kiai; santri |
Subjects: | Social Interaction, Interpersonal Relations > Communication |
Divisions: | Pascasarjana Program Magister > Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Cintia Cintia |
Date Deposited: | 29 Sep 2023 08:29 |
Last Modified: | 29 Sep 2023 08:29 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/79399 |
Actions (login required)
View Item |