Pengaruh prophetic parenting Nabi Muhammad terhadap kesehatan mental remaja: Penelitian pada siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri Rajapolah, kecamatan Rajapolah, kabupaten Tasikmalaya

Kholilah, Farah Fahrany (2024) Pengaruh prophetic parenting Nabi Muhammad terhadap kesehatan mental remaja: Penelitian pada siswa Sekolah Menengah Kejuruan Negeri Rajapolah, kecamatan Rajapolah, kabupaten Tasikmalaya. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (238kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (215kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (224kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (784kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (659kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (347kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (451kB) | Request a copy

Abstract

Remaja merupakan individu yang sedang mengalami proses perkembangan dengan rentang usia antara 10-19 tahun, dimana pada masa ini perubahan yang mereka alami bukan hanya perkembangan fisik tetapi juga perubahan pada perkembangan mental mereka yang apabila tidak dikendalikan dan diarahkan dengan baik, dapat menjadikan individu tersebut memiliki kesehatan mental yang rendah, ditandai dengan perilaku menyimpang dalam kesehariannya. Oleh karena itu, pola pengasuhan sangat diperlukan untuk mengendalikan perilaku sehari-hari mereka khususnya pola pengasuhan ala Nabi Muhammad sebab didalamnya orang tua memberikan kasih sayang, pengajaran, bimbingan serta pemberian keteladanan yang sesuai dengan ajaran Islam dan tuntunan Nabi SAW. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh antara prophetic parenting terhadap kesehatan mental remaja pada siswa SMK Negeri Rajapolah, Tasikmalaya. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan analisis regresi linear sederhana sebagai desain penelitiannya. Populasi pada penelitian ini adalah sebanyak 2.400 orang, sedangkan sampel penelitian sebanyak 342 responden. Adapun teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling. Data penelitian dikumpulkan melalui instrument penelitian kemudian diolah dan dianalisis menggunakan program aplikasi SPSS ver26. Hasil uji hipotesis dalam penelitian ini adalah sig. 0,000 < 0,05. Maka, berdasarkan dasar pengambilan keputusan uji hipotesis yaitu jika nilai sig 0,000 lebih kecil dari 0,05 artinya Hipotesis 1 diterima, yaitu terdapat pengaruh antara prophetic parenting terhadap kesehatan mental remaja. Adapun nilai koefisien determinasi sebesar 0,188 yang mengandung arti bahwa pengaruh prophetic parenting terhadap kesehatan mental remaja sebesar 18,8%.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: prophetic parenting; kesehatan mental; remaja
Subjects: Educational Institutions, Schools and Their Activities
Educational Institutions, Schools and Their Activities > Student Guidance and Counseling
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Farah Fahrany Kholilah
Date Deposited: 26 Jun 2024 03:17
Last Modified: 26 Jun 2024 03:17
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/87986

Actions (login required)

View Item View Item