Pengaruh bimbingan keluarga terhadap motivasi belajar remaja : Penelitian di RW 07 Desa Cikalahang Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon

Andayani, Nirma Astuti (2024) Pengaruh bimbingan keluarga terhadap motivasi belajar remaja : Penelitian di RW 07 Desa Cikalahang Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (44kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak.pdf

Download (99kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_Daftar Isi.pdf

Download (105kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (275kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (318kB)
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (346kB)
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (100kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (83kB)

Abstract

Interaksi antara orang tua dan anak di RW 07 Desa Cikalahang Kecamatan Dukupuntang terlihat masih kurang, tidak sedikit orang tua yang sibuk dengan pekerjaan mereka dan kurangnya meluangkan waktu dengan anak dalam proses belajar membuat anak cenderung merasa tidak diperhatikan dan kurang termotivasi dalam belajar. Orang tua perlu memberikan bimbingan untuk belajar ketika berada dalam lingkungan rumah untuk membangun motivasi belajar remaja Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh bimbingan keluarga terhadap motivasi belajar remaja di RW 07 Desa Cikalahang Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon. Dalam penelitian ini terdapat 2 variabel yaitu variabel (X) bimbingan keluarga yang dilakukan oleh orang tua kepada anak remajanya. Dan variabel (Y) yaitu motivasi belajar remaja yaitu dorongan yang ada dalam diri remaja maupun dorongan dari luar yang menimbulkan kegiatan belajar. Penelitian ini bertolak dari pemikiran Kartini Kartono dalam (Jamila, 2023) bahwa terdapat beberapa macam kegiatan bimbingan orang tua dalam belajar yaitu menyediakan fasilitas belajar, memberikan motivasi dan mengawasi kegiatan belajar di rumah, mengawasi penggunaan waktu belajar anak di rumah, mengetahui kesulitan anak dalam belajar dan membantu anak mengatasi kesulitan dalam belajar merupakan indikator utama dalam bimbingan keluarga. Motivasi belajar bertolak dari pemikiran (Uno, 2009) bahwa motivasi belajar dapat diklasifikasikan ke dalam beberapa aspek yaitu adanya hasrat dan keinginan berhasil, adanya dorongan dan kebutuhan belajar, adanya harapan dan cita-cita masa depan, adanya penghargaan dalam belajar, adanya kegiatan yang menarik dalam belajar, adanya lingkungan belajar yang kondusif. Metode penelitian yang digunakan adalah regresi linear sederhana dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi dan angket yang disebarkan kepada 34 remaja yang berusia 12-15 tahun di RW 07 Desa Cikalahang Kecamatan Dukupuntang Kabupaten Cirebon. Hasil yang diperoleh dalam penelitian menunjukkan nilai signifikansi lebih kecil dari nilai probabilitas 0.05 yaitu nilai sig. 0.004 < 0.05, sehingga dapat disimpulkan H₀ ditolak dan H₁ diterima, artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara bimbingan keluarga terhadap motivasi belajar remaja. Besaran pengaruh bimbingan keluarga terhadap motivasi belajar remaja adalah 23.3% dan sisanya 76.7% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak terlibat dalam penelitian ini. Kata Kunci : Bimbingan Keluarga, Motivasi Belajar

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Bimbingan Keluarga; Motivasi Belajar
Subjects: Differential and Developmental Psychology > Psychology of Young People Twelve to Twenty
Applied Psychology > Interpersonal Relations with Family Members
Social Welfare, Problems and Services > Problems and Services to Young People
Educational Institutions, Schools and Their Activities
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Nirma Astuti Andayani
Date Deposited: 09 Jul 2024 03:44
Last Modified: 09 Jul 2024 03:44
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/90284

Actions (login required)

View Item View Item