Kebijakan redaksional dalam meningkatkan arus pemberitaan jurnalisme positif: Studi deskriptif pada TribunJabar.Id

Aisyah, Pipit Nur (2024) Kebijakan redaksional dalam meningkatkan arus pemberitaan jurnalisme positif: Studi deskriptif pada TribunJabar.Id. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (226kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (393kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (212kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (510kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (521kB)
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (368kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (418kB)

Abstract

Keberadaan kebijakan redaksional dapat menjadi langkah awal untuk menentukan arah atau gaya pemberitaan yang akan diangkat oleh suatu media. Tribun Jabar merupakan media online yang mengedepankan keberimbangan nada pemberitaan. Meskipun tidak hanya menyorot berita positif saja, akan tetapi sebagian besar berita yang dipublikasikan oleh Tribun Jabar adalah berita yang dapat memicu optimisme pembacanya. TribunJabar.id menjadi objek penelitian karena dalam hal pemberitaannya menganggap bahwa setiap peristiwa yang terjadi pasti mempunyai muatan positif. Sisi positif tersebutlah yang berusaha diangkat dan dikonstruksikan dalam pemberitaan Tribun Jabar. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui standar redaksi Tribun Jabar dalam memilih isu berita muatan positif di media online, standar kebijakan redaksi Tribun Jabar dalam menentukan kriteria kelayakan berita muatan positif di media online dan keterampilan wartawan Tribun Jabar dalam mengonstruksikan berita muatan positif pada portal media online. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori Gatekeeping yang dikenalkan oleh Kurt Lewin. Teori ini tidak hanya menitikberatkan pada individu maupun organisasi yang memberikan izin keberlangsungan suatu kegiatan, tetapi dampak suatu informasi dalam media massa. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi guna mengungkapkan sejumlah fakta dan realitas yang terjadi di lapangan terkait kebijkan redaksional dalam meningkatkan arus pemberitaan jurnalisme positif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa standar redaksi Tribun Jabar dalam memilih isu berita muatan positif di media online antara lain senantiasa berkaitan dengan kepentingan publik yang mempunyai dampak sosial bagi khalayak luas, senantiasa berimplikasi pada kebijakan redaksi yang diberlakukan dan berpedoman pada Undang-Undang Pokok Pers dan Kode Etik Jurnalistik. Adapun kriteria kelayakan berita positif yang akan Tribun Jabar publikasikan bergantung pada kaidah layak berita, unsur aktual, lengkap, adil, seimbang, akurat, berdasar pada nilai berita, nilai urgensi dari suatu topik pemberitaan yang harus berkaitan dengan kepentingan khalayak, sumber pemerolehan data atau fakta di lapangan serta menekankan pada penggunaan diksi yang baik. Ada beberapa aspek yang diperhatikan oleh wartawan dalam mengonstruksikan berita muatan positif antara lain menganggap realitas isu pemberitaan di lapangan sebagai hal yang sangat penting, pemilihan dan penempatan isu, konsistensi wartawan dalam penyusunan pertanyaan wawancara serta pemilihan diksi yang baik dan sederhana.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Kebijakan Redaksi; Berita; Jurnalisme Positif
Subjects: Journalism and Newspapers in Indonesia
Biography, Obituary > Journalist and News Commentators Biography
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Jurnalistik
Depositing User: Pipit Nur Aisyah
Date Deposited: 16 Jul 2024 01:41
Last Modified: 16 Jul 2024 01:41
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/91876

Actions (login required)

View Item View Item