Isolasi gelatin sisik dan tulang ikan mujair (Oreochromis mossambicus) serta aplikasinya sebagai marshmallow kulit buah kecapi (Sandoricum koetjape)

Adzinta, Wulida Ullya (2024) Isolasi gelatin sisik dan tulang ikan mujair (Oreochromis mossambicus) serta aplikasinya sebagai marshmallow kulit buah kecapi (Sandoricum koetjape). Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_Cover.pdf

Download (85kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_Abstrak.pdf

Download (44kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_Daftar Isi.pdf

Download (67kB) | Preview

Abstract

Gelatin merupakan turunan protein yang banyak digunakan di berbagai industri, salah satunya industri pangan dalam pembuatan marshmallow. Namun, gelatin komersil yang beredar berasal dari hewan babi atau hewan halal lain yang diragukan kehalalannya sehingga tidak dapat diterima umat muslim. Sebagai alternatif, hewan air seperti ikan mujair dapat dijadikan sebagai bahan baku pembuatan gelatin. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis gugus fungsi gelatin sisik dan tulang ikan mujair serta karakteristik marshmallow buah kecapi berbahan gelatin ikan mujair yang mengacu pada SNI 3547.2-2008. Penelitian ini menggunakan satu variabel yaitu konsentrasi gelatin ikan mujair dengan rentang 4, 5, dan 6%. Adapun tahap dalam penelitian ini dimulai dengan degreasing, demineralisasi, ekstraksi, pengeringan, pembuatan marshmallow, dan karakterisasi. Hasil rendemen gelatin ikan mujair yaitu 10,20% dan identifikasi gugus fungsi menunjukkan gelatin ikan mujair memiliki spektrum yang sama dengan gelatin komersil. Hasil penelitian menunjukkan adanya pengaruh yang nyata antara konsentrasi gelatin dengan karakteristik marshmallow dimana hasil terbaik didapat pada konsentrasi 5% dengan kadar air 13,70%, kadar abu 2,14%,kadar gula reduksi 10,78%, cemaran logam 0,29 mg/kg,organoleptik 3,59, dan aktivitas antioksidan 24,62 mg/L.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: asam sitrat; buah kecapi; gelatin; ikan mujair; marshmallow
Subjects: Organic Chemistry
Technology of Industrial Chemicals > Organic Chemicals
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Program Studi Kimia
Depositing User: Wulida Ullya Adzinta
Date Deposited: 12 Sep 2024 08:20
Last Modified: 12 Sep 2024 08:20
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/98162

Actions (login required)

View Item View Item