Transformasi ekonomi masyarakat Gunung Sindur Bogor tahun 2008-2022: Perubahan mata pencaharian di industri kripik singkong

Zahra, A'yuni (2024) Transformasi ekonomi masyarakat Gunung Sindur Bogor tahun 2008-2022: Perubahan mata pencaharian di industri kripik singkong. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (279kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_abstrak.pdf

Download (287kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_daftarisi.pdf

Download (211kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_bab1.pdf

Download (527kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_bab2.pdf
Restricted to Registered users only

Download (495kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_bab3.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_bab4.pdf
Restricted to Registered users only

Download (190kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
8_daftarpustaka.pdf
Restricted to Registered users only

Download (322kB) | Request a copy

Abstract

Masyarakat Gunung Sindur, Kabupaten Bogor telah mengalami transformasi ekonomi yang signifikan sejak tahun 2008. Perubahan ini terjadi karena adanya penurunan produktivitas pertanian akibat degradasi lahan, pemanfaatan sumber daya sekitar, serta peningkatan kebutuhan ekonomi masyarakat. Penurunan hasil pertanian memaksa masyarakat untuk mencari alternatif mata pencaharian yang lebih stabil, sementara pemanfaatan sumber daya lokal memberikan peluang untuk pengembangan usaha baru. Kebutuhan ekonomi yang terus meningkat seiring dengan pertumbuhan populasi mendorong masyarakat untuk mencari solusi yang dapat meningkatkan pendapatan mereka secara berkelanjutan. Permasalahan yang sudah diuraikan di latar belakang dalam penelitian ini akan dikaji terkait transformasi ekonomi suatu masyarakat, dengan rumusan masalah mengenai bagaimana kondisi masyarakat Gunung sindur sebelum tahun 2008?, apa faktor yang melatarbelakangi perubahan mata pencaharian masyarakat Gunung Sindur Bogor ke industri kripik singkong?, bagaimana proses transformasi masyarakat Gunung sindur ke industri kripik sngkong?, dan bagaimana dampak sosial yang terjadi. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis transformasi ekonomi masyarakat Gunung Sindur melalui studi kasus perubahan mata pencaharian masyarakat ke industri keripik singkong. Penelitian ini menggunakan metode penelitian sejarah yang terdiri dari empat tahapan yaitu, heuristik, kritik, interpretasi, dan historiografi. Permasalahan yang sudah diuraikan di latar belakang tersebut dalam penelitian ini akan dikaji terkait transformasi ekonomi suatu masyarakat, dengan Heuristik digunakan untuk mengidentifikasi sumber-sumber primer dan sekunder yang relevan. Kritik dilakukan untuk mengevaluasi keabsahan dan keakuratan sumber-sumber tersebut. Interpretasi digunakan untuk menganalisis data dan mencari makna di balik perubahan yang terjadi. Historiografi digunakan untuk merekonstruksi sejarah transformasi ekonomi masyarakat Gunung Sindur. Hasil penelitian menunjukkan bahwa industri keripik singkong menjadi alternatif mata pencaharian yang signifikan, mendorong pengembangan ekonomi lokal, dan meningkatkan taraf hidup masyarakat. Keberhasilan transformasi ini mencerminkan kemampuan adaptasi dan ketangguhan masyarakat Gunung Sindur dalam memanfaatkan peluang baru untuk mencapai kesejahteraan yang lebih baik. Penelitian ini menunjukkan bahwa transformasi ekonomi masyarakat Gunung Sindur di industri keripik singkong merupakan contoh yang baik dari perubahan struktural ekonomi yang berdampak positif pada kesejahteraan masyarakat.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Transformasi; Ekonomi; Kripik Singkong; Gunung Sindur
Subjects: Econmics > Historical Periods of Economic
Production, Industrial Economics > Economic Development and Growth
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > Program Studi Sejarah dan Peradaban Islam
Depositing User: ayuni zahra
Date Deposited: 17 Sep 2024 08:04
Last Modified: 17 Sep 2024 08:04
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/98670

Actions (login required)

View Item View Item