Manajemen peminatan peserta didik di sekolah menengah atas negeri: Penelitian di SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 5 Kota Cimahi

Rosini, Rini (2020) Manajemen peminatan peserta didik di sekolah menengah atas negeri: Penelitian di SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 5 Kota Cimahi. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_COVER.pdf

Download (206kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_ABSTRAK.pdf

Download (100kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_DAFTAR ISI.pdf

Download (179kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (445kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (648kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (293kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (844kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (110kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (176kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini berawal dari beberapa masalah yang ditemukan Di SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 5 Cimahi, yang berkaitan dengan peminatan peserta didik, yang seharusnya pengelompokan peminatan itu dilihat dari berbagai aspek. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, perlu manajemen khusus untuk menempatkan peminatan peserta didik dengan mengakomodir minat bakat dan kemampuan akademik sesuai dengan aturan yang berlaku. Manajemen yang dimaksud mulai dari perencanaan, pelaksanaan sampai kepada tahap evaluasi, pelaporan dan tindak lanjut. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen peminatan peserta didik di SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 5 Kota Cimahi. Mulai dari perencanaan, pelaksanaan, identifikasi hasil sampai pada model peminatan di sekolah tersebut. Untuk mendapatkan hasil yang baik dalam penelitian ini, maka penulis menggunakan Metode yang deskriptif kualitatif, untuk itu peneliti menggunakan beberapa teknik pengumpulan data, diantaranya adalah wawancara, studi pustaka, studi dokumentasi, dan pengamatan. Hasil penelitian menunjukan bahwa : 1) Perencanaan peminatan peserta didik di SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 5 Kota Cimahi dilakukan mealaui 2 tahap yaitu tahap persiapan (preparing) dan tahap perancangan (designing); 2) Pelaksanaan layanan peminatan peserta didik SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 5 Kota Cimahi dilaksanakan setelah Penerima Peserta Didik Baru (PPDB). Di SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 5 Kota Cimahi terdapat dua program studi yaitu MIPA dan IPS, yang sekarang disebut dengan peminatan MIA (Matematika dan Ilmu Alam) dan peminatan IIS (Ilmu-Ilmu Sosial). Ketika kelas X peserta didik SMA Negeri 2 dan SMA Negeri 5 Kota Cimahi sudah ditetapkan peminatan, baik itu peminatan MIA maupun IIS yang pelaksanaan berdasarkan kurikulum 2013; 3) Dalam penetapan peminatan peserta didik perlu diidentifikasi berbagai data peserta didik dan orang tua yang mempunyai makna dan saling berkaitan dalam pemilihan dan penetapan peminatan peserta didik. Data yang diperlukan untuk menetapkan peminatan peserta didik di SMA Negeri 2 meliputi Nilai Raport 10%, Nilai UN 10%, Rekomendasi BK SMP 10%, Plasment Test 20%, Psikotest 20%, Minat peserta didik 30% dan SMA Negeri 5 Kota Cimahi meliputi Nilai UN 30%, placement test 40%, Psikotest 30 %. Dari penelitian ini diharapkan berimplikasi kepada semua pihak, baik kepada Pemerintah, sekolah, guru BK ataupun penelitian berikutnya. Rekomendasi untuk memudahkan manajemen peminatan ini adalah menggunakan E-peminatan berbasis android.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Manajemen; Peminatan; Model Peminatan; SMA Negeri 2 Cimahi; SMA Negeri 5 Cimahi
Subjects: Education
Divisions: Pascasarjana Program Magister > Program Studi Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Haris Maiza Putra
Date Deposited: 15 Sep 2020 08:32
Last Modified: 27 Jan 2022 06:48
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/33388

Actions (login required)

View Item View Item