Menanamkan sikap sosial siswa melalui pembelajaran tematik muatan IPS pada siswa kelas VI MIN 2 Bandung Barat : Metode deskriptif kualitatif di kelas VI MIN 2 Bandung Barat

Kurniasari, Dina (2020) Menanamkan sikap sosial siswa melalui pembelajaran tematik muatan IPS pada siswa kelas VI MIN 2 Bandung Barat : Metode deskriptif kualitatif di kelas VI MIN 2 Bandung Barat. Diploma thesis, UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG.

[img]
Preview
Text (COVER)
1_cover.pdf

Download (56kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
2_ABSTRAK.pdf

Download (35kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
3_DAFTAR ISI.pdf

Download (187kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
4_BAB I.pdf

Download (180kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
5_BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (237kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
6_BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (284kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
7_BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (316kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
8_BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (135kB) | Request a copy
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
9_DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (43kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi pada usia dasar peserta didik memiliki keberagaman karakteristik, keberagaman tersebut salah satunya ialah peserta didik belum memiliki kedewasaan dalam bersikap, sehingga masih menjadi tanggung jawab seorang pendidik. Pada saat inilah peran pendidik dituntut untuk membentuk sikap sosial yang baik, dengan banyaknya jumlah siswa kelas VI MIN 2 Bandung Barat akan menjadikan banyak sikap sosial yang berbeda-beda terutama karena pengaruh dari lingkungan sosial yang berlainan. Pembelajaran IPS diharapkan mampu menjembatani siswa agar dapat menanamkan sikap sosial yang baik, karena tujuan dari pembelajaran IPS ialah membantu siswa agar menjadi warga negara yang baik dan memiliki kecercadasan sosial dalam memaksimalkan perannya di lingkungan keluarga maupun masyarakat. Siswa Madrasah Ibtidaiyah memiliki keberagaman individu yang besar. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran proses pembelajaran tematik muatan IPS yang dilakukan guru untuk menanamkan sikap sosial bagi siswa kelas VI MIN 2 Bandung Barat. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui : 1) Gambaran proses pembelajaran tematik muatan IPS yang dilakukan guru untuk menanamkan sikap sosial pada peserta didik, 2) Hasil penanaman sikap-sikap sosial siswa melalui pembelajaran tematik muatan IPS, 3) Faktor pendukung dan hambatan dalam menanamkan sikap sosial. Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan penelitian Deskriptif Kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas VI MIN 2 Bandung Barat berjumlah 81 siswa, empat guru tematik muatan IPS sekaligus sebagai wali kelas dan kepala MIN 2 Bandung Barat. Objek dalam penelitian ini adalah sikap sosial siswa dan pembelajaran tematik muatan IPS. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara dan angket. Untuk itu, instrumen yang dibuat berupa pedoman wawancara untuk kepala sekolah dan guru, angket untuk siswa. Selanjutnya, temuan data hasil penelitian dianalisis melalui serangkaian analisis kualitatif, seperti melakukan reduksi data, display data, dan conclusion atau verification data. Uji keabsahan data menggunakan tringulasi sumber data dan tringulasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses penanaman sikap sosial siswa melalui pembelajaran IPS dapat ditanamkan dengan strategi pembelajaran tematik muatan IPS, kemampuan guru dalam memberikan contoh sikap interaksi yang baik kepada siswa baik, dan ketika memberikan kalimat-kalimat positif yang mengandung nilai sikap sosial diawal pembelajaran. Selain itu terlihat pula dari penggunaan media pembelajaran tematik muatan IPS dan alat evaluasi yang digunakan guru untuk menilai sikap sosial siswa. Sikap sosial siswa kelas VI sudah tampak semua sesuai dengan indikator yang telah peneliti tetapkan, diantaranya ialah jujur, sopan santun, disiplin, peduli, percaya diri dan tanggung jawab dengan memperoleh persentase 90% yang artinya sikap sosial siswa sudah sangat baik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: sikap sosial; tematik; muatan IPS; siswa
Subjects: Education
Educational Institutions, Schools and Their Activities > Methods of Instruction and Study
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Dina Kurniasari
Date Deposited: 25 Jan 2021 07:18
Last Modified: 25 Jan 2021 07:18
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/36519

Actions (login required)

View Item View Item