Pengelolaan Digital Public Relations PT Pos Indonesia melalui akun Instagram @posindonesia.ig

Ridwan, Asep (2023) Pengelolaan Digital Public Relations PT Pos Indonesia melalui akun Instagram @posindonesia.ig. Sarjana thesis, Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
COVER.pdf

Download (27kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (255kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.pdf

Download (283kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (479kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (331kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (850kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (201kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (196kB)

Abstract

Pengelolaan akun Instagram @posindonesia.ig menjadi wujud pengelolaan digital public relations PT Pos Indonesia. PT Pos Indonesia merupakan BUMN yang memiliki jumlah pengikut yang tidak lebih banyak dibandingkan dengan BUMN lainnya, dengan jumlah pengikut 174.000 lebih, jumlah following 313, serta jumlah unggahan 5.527. Berdasarkan fakta tersebut, PT Pos Indonesia diharapkan mampu mengelola digital public relationsnya dengan baik untuk bisa bersaing dengan anak perusahaan BUMN lainnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran proses pengelolaan media sosial yang dilakukan oleh Humas PT Pos Indonesia melalui Instagram @posindonesia.ig. Penelitian ini menggunakan model The Circular model of SoMe for social Communication oleh Regina Luttrell, yang terdiri dari tahapan share (membagikan), optimize (mengoptimalkan), manage (mengelola), serta engage (melibatkan). Paradigma yang digunakan pada penelitian ini adalah konstruktivisme, dengan pendekatan kualitatif, serta menggunakan metode penelitian deskriptif. Selain itu, teknik pengumpulan data yang digunakan ialah melalui wawancara mendalam dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan media sosial Instagram @posindonesia yang dilakukan oleh Tim Social Media PT Pos Indonesia telah melalui empat proses utama. Pertama tahap share (membagikan) konten meliputi bepartisipasi menggunakan media sosial (participate), terhubung dengan publik (connect) dan membangun kepercayaan publik (build trust) melalui konten yang dibagikan, kedua tahap optimize (mengoptimalkan) pesan meliputi mendengarkan dan menganalisa perbincangan public (listen and learn), menyusun perencanaan konten dan ikut serta dalam perbincangan public (take part in authentic conversations), ketiga tahap manage (mengelola) informasi meliputi pemantauan media sosial (media monitoring), memberikan respon cepat (quick responses) dan real time interactions, dan keempat tahap engage (melibatkan) publik meliputi menyebarluaskan konten, mengetahui target audiens dan memenuhi target audiens. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, dapat diketahui bahwa PT Pos Indonesia telah melakukan pengelolaan digital public relations yakni melalui akun instagram @posindonesia.ig dengan menerapkan model The Circular Model of Some dan dapat menjadi rekomendasi ataupun referensi bagi pembaca ataupun peneliti selanjutnya dalam melaksanakan pengelolaan digital public relations pada media sosial.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Digital Public Relations; Instagram; The Circular Model of SoMe
Subjects: Communications Telemunications
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Program Studi Hubungan Masyarakat
Depositing User: Asep Ridwan
Date Deposited: 19 Sep 2023 07:58
Last Modified: 19 Sep 2023 07:58
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/78423

Actions (login required)

View Item View Item