Kamil, Mohamad Ihsan (2023) Pengaruh literasi media digital terhadap aktivitas belajar dan hasil belajar peserta didik pada pembelajaran pendidikan agama Islam : Penelitian di SMA Negeri 1 Margahayu Bandung. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
COVER.pdf Download (48kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (183kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.pdf Download (434kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I.pdf Download (304kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (634kB) |
||
Text (BAB III)
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (211kB) |
||
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (888kB) |
||
Text (BAB V)
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (101kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (155kB) |
Abstract
Penelitian ini didasarkan dari sebuah pemikiran yang menyatakan bahwasanya aktivitas belajar dan hasil belajar PAI akan menjadikan peserta didik lebih baik dalam pembelajaran jika menggunakan pendekatan literasi media digital yang sesuai, dengan menimbang-nimbang kondisi psikologis peserta didik. Zacchetti mendefinisikan bahwa literasi media digital adalah kemampuan individu dalam menerapkan keterampilan fungsional pada media digital sehingga mampu menemukan dan memilih informasi yang relevan, mengevaluasi secara kritis, berkreativitas, berkolaborasi bersama orang lain, efektivitas dalam berkomunikasi, dan tetap memperhatikan aspek keamanan elektronik serta konteks sosial-budaya yang semakin berkembang di masyarakat luas. Kegiatan mengonsumsi media selayaknya membalikan telapak tangan, hanya dengan menekan tombol tertentu, tayangan apapun dapat disaksikan. Dari hal tersebut beragam persoalan muncul, seperti informasi hoaks, pelanggaran privasi, cyberbullying, konten kekerasan dan pornografi, serta adiksi media digital dianggap sebagai persoalan masyarakat digital terkini. Selain kesenjangan yang terjadi, berbagai kasus penyalahgunaan internet juga marak, mulai dari Internet fraud, adiksi, pelanggaran privasi, bias realitas hingga paling mutakhir adalah meluasnya hoaks atau informasi palsu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa; 1) Penggunaan literasi media digital pada pembelajaran PAI di SMA Negeri 1 Margahayu Bandung; 2) pengaruh literasi media digital terhadap aktivitas belajar peserta didik; 3) pengaruh literasi media digital terhadap hasil belajar peserta didik; 4) perbedaan hasil belajar kelas eksperimen dan kelas kontrol. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode penelitian eksperimen, untuk jenis metodenya menggunakan quasi eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas XI di SMA Negeri 1 Margahayu Bandung. Sampel yang digunakannya kelas XI MIPA 6 sebagai kelas eksperimen dan XI MIPA 5 sebagai kelas kontrol. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh kesimpulan; 1) penggunaan literasi media digital pada pembelajaran PAI di SMA Negeri 1 Margahayu Bandung menerapkan 5 strategi dalam pelaksanaannya. Adapun strategi tersebut yaitu: Pembelajaran digital terintegrasi, pelatihan untuk guru dan staf, menyusun program literasi digital, monitoring aktivitas online siswa dan enggunaan plarform edukasi digital; 2) Penerapan literasi media digital memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap aktivitas belajar siswa. Hal ini berdasarkan pada hasil keseluruhan nilai interval dari kuesioner aktivitas belajar siswa kelas eksperimen berada pada nilai 77% yang berada pada kriteria baik; 3) Penerapan literasi media digital memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap hasil belajar siswa. Hal ini berdasarkan pada hasil analisis statistik Wilcoxon Signed Rank Test, dan diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,032 dimana lebih kecil dari nilai Sig 0,05 yang berarti terdapat perbedaan kemampuan hasil belajar peserta didik sebelum dan sesudah menggunakan literasi media digital; 4) Tidak terdapat perbedaan hasil belajar siswa yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Berdasarkan olah data dengan statistic non parametric menggunakan Uji Mann Whitney U Test, terlihat bahwa nilai Sig. (2-tailed) adalah 0,529 nilai ini lebih besar dari 0,05 yang berarti tidak terdapat perbedaan hasil belajar siswa yang signifikan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Media literasi digital; Pendidikan agama Islam; Hasil belajar peserta didik; Aktivitas belajar peserta didik |
Subjects: | Islam Islam > Islamic Religious Education |
Divisions: | Pascasarjana Program Magister > Program Studi Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Muhamad Arham Dzulkifli |
Date Deposited: | 04 Jan 2024 06:53 |
Last Modified: | 04 Jan 2024 06:53 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/83799 |
Actions (login required)
View Item |