Nisa, Dita Khoirun (2024) Pengaruh Husnuzan terhadap rasa Insecure pada remaja pengguna Media Sosial : Studi penelitian kuantitatif pada peserta didik kelas XI di Madrasah Aliyah Negeri 3 Tangerang. Sarjana thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
|
Text (COVER)
COVER .pdf Download (44kB) | Preview |
|
|
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf Download (49kB) | Preview |
|
|
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.pdf Download (137kB) | Preview |
|
|
Text (BAB I)
BAB I .pdf Download (244kB) | Preview |
|
Text (BAB II)
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (366kB) |
||
Text (BAB III)
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (326kB) |
||
Text (BAB IV)
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (837kB) |
||
Text (BAB V)
BAB V .pdf Restricted to Registered users only Download (130kB) |
||
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (204kB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi karena dalam era digital saat ini, penggunaan media sosial telah menjadi bagian integral dari kehidupan remaja. Media sosial memberikan platform untuk berinteraksi, berbagi konten, dan membangun jaringan sosial. Namun, di balik manfaatnya, penggunaan media sosial juga dapat membawa dampak negatif, salah satunya adalah meningkatnya rasa insecure di kalangan remaja. Rasa insecure pada remaja dapat muncul akibat perbandingan yang sering dilakukan terhadap kehidupan dan prestasi orang lain yang terpampang secara terbuka di media sosial. Fenomena ini memunculkan pertanyaan tentang bagaimana remaja mengelola persepsi terhadap diri sendiri dan orang lain, serta seberapa besar pengaruh husnuzan dalam konteks ini. Husnuzan, atau sikap positif dan optimis terhadap orang lain, dapat memainkan peran penting dalam mengurangi rasa insecure yang mungkin timbul akibat perbandingan sosial di media. Melalui sikap ini, remaja dapat mengembangkan perspektif yang lebih seimbang terhadap diri sendiri dan orang lain, serta menumbuhkan rasa percaya diri yang lebih kuat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi dan memahami bagaimana sikap husnudzon dapat mempengaruhi tingkat rasa insecure pada remaja yang aktif menggunakan media sosial. Ini termasuk menentukan apakah bersangka baik terhadap diri sendiri dan orang lain dapat mengurangi atau meningkatkan perasaan insecure. Penelitian ini mengunakan teori Rusydi Mengatakan bahwa hunsudzon merupakan perilaku hati dan kebaikan akhlak yang senantiasa mendorong manusia untuk berbaik sangka terhadap Tuhan dan manusia. Vornanen menyatakan bahwa konsep insecurity adalah pengalaman multi level yang memiliki manifestasi di tingkat pribadi serta dalam orientasi remaja atau dewasa awal untuk masalah yang lebih jauh, perasaan tidak aman sering mengembangkan ke perasaan tidak percaya diri atau malu, yang kemudian dari hasil penelitian vornanen insecurity dibagi menjadi tiga aspek yaitu inner circle ( yang berkaitan dengan diri sendiri ), social circle ( terkait interaksi sosial ) dan outher circle ( dengan realistis kehidupan ) Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah metode kuantitatif. Metode pengumpulan data yag digunakan dalam penelitian ini adalah membagikan konsioner dalam skala likert dengan jumlah sampel 73 responden. Sedangkan Teknik analisis data yang digunakan teknik deskriptif korelasi . Kemudian aplikasi pengolahan statistic dengan program SPSS versi 26 for windows digunakan untuk membantu menganalisis data penelitian. Hasil penelitian menunjukan terdapat pengaruh dari husnuzan terhadap rasa insecure pada remaja pengguna media sosial nilai signifikansi pada kolom Sig. (2-tailed) sebesar 0,001. Dan nilai koefisien korelasi sebesar 0,387*. Kata Kunci : Husnuzan, Insecure, Remaja, Media Sosial
Item Type: | Thesis (Sarjana) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Husnuzan; Insecure; Remaja; Media Sosial |
Subjects: | Applied Psychology > Counseling and Interviewing |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin > Program Studi Tasawuf dan Psikoterapi |
Depositing User: | Dita Khoirun Nisa |
Date Deposited: | 06 Sep 2024 08:14 |
Last Modified: | 06 Sep 2024 08:14 |
URI: | https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/96825 |
Actions (login required)
View Item |