Pembentukan nilai karakter mahasiswa melalui mata kuliah pendidikan Islam multikultural : Penelitian pada mahasiswa di STAI Al-Azhary Cianjur

Awwalina, Linlin Sabiqa (2024) Pembentukan nilai karakter mahasiswa melalui mata kuliah pendidikan Islam multikultural : Penelitian pada mahasiswa di STAI Al-Azhary Cianjur. Masters thesis, UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

[img]
Preview
Text (COVER)
Cover.pdf

Download (339kB) | Preview
[img]
Preview
Text (ABSTRAK)
Abstrak.pdf

Download (628kB) | Preview
[img]
Preview
Text (DAFTAR ISI)
DAFTAR ISI.pdf

Download (50kB) | Preview
[img]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (360kB) | Preview
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (342kB)
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (266kB)
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (649kB)
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (56kB)
[img] Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (203kB)

Abstract

Kultur masyarakat yang semakin beragam telah menciptakan tantangan baru dalam dunia pendidikan. Pendidikan Islam Multikultural, yang menekankan rasa hormat terhadap keberagaman latar belakang budaya, suku, agama, dan sosial muncul sebagai respons terhadap tantangan ini. Namun, pada kenyataannya, pendekatan pembelajaran pada mata kuliah Pendidikan Islam Multikultural belum mencapai hasil yang optimal diantaranya sikap mengklaim kelompok sendiri paling benar sehingga menimbulkan ketidakadilan, kurangnya rasa percaya diri mahasiswa, ketidakpedulian terhadap organisasi kampus padahal penting sebagai miniatur masyarakat dan Penggunaan bahasa yang kurang menghargai keberagaman berpotensi memicu konflik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pelaksanaan pembelajaran pada mata kuliah pendidikan Islam multikultural, capaian pembelajaran pada mata kuliah pendidikan Islam multikultural bagi pembentukan karakter mahasiswa dan evaluasi penerapan Pendidikan Islam multikultural agar karakter dan sikap toleransi mahasiswa dapat ditingkatkan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini yaitu ethnografi dilakukan dengan pengamatan secara menyeluruh budaya atau kelompok sosial. Dengan Teknik pengumpulan data berupa observasi, kuisioner, wawancara dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh menunjukkan bahwa (1) proses pelaksanaan pembelajaran pada mata kuliah pendidikan Islam multikultural dimulai dengan Kurikulum inklusif yang mengintegrasikan pembentukan karakter untuk menciptakan lulusan yang bertaqwa cinta tanah air dan menghargai keberagaman didukung dengan pola interaksi terbuka serta metode pembelajaran yang mendukung proses pembelajaran yang bertujuan untuk membentuk karakter mahasiswa mengacu pada nilai universal yang menghargai terhadap keberagaman tanpa memandang pebedaan ras dan budaya dan tetap kokoh dengan landasan nilai keislaman, (2) capaian pembelajaran yang telah dirancang dalam Rencana Program Semester (RPS) menunjukan bahwa nilai pluralistik dan humanis merupakan bagian terpenting dalam pembentukan karakter dan evaluasi yang digunakan untuk membentuk mahasiswa berkarakter dan toleransi dan (3) evaluasi sumatif dan formatif berkelanjutan yang bertujuan untuk mendapatkan hasil maksimal dan terbentuknya program yang mendukung multikulturalisme untuk menjadikan kampus berakhlak. Dengan demikian, nilai-nilai dalam Pendidikan Islam Multikultural tidak sebatas teori saja namun sebagai implementasi terbentuknya karakter berlandaskan nilai keislaman.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Nilai Karakter; Pendidikan Islam Multikultural
Subjects: Religious Ethics
Higher Education, Universities
Divisions: Pascasarjana Program Magister > Program Studi Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Linlin Sabiqa Awwalina
Date Deposited: 03 Oct 2024 03:31
Last Modified: 03 Oct 2024 03:31
URI: https://digilib.uinsgd.ac.id/id/eprint/99781

Actions (login required)

View Item View Item